Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tuna dan Salmon Baik untuk Kulit

Kompas.com - 28/08/2009, 12:55 WIB

KOMPAS.com - Kita tahu, ikan memiliki manfaat kesehatan yang begitu besar. Memang ada kekhawatiran mengenai kandungan merkuri pada ikan, namun hal ini terjadi akibat konsumsi ikan mentah secara berlebihan. Bila Anda mengolah ikan dengan memasaknya hingga matang, dan dalam porsi yang cukup, risiko tersebut tentu tak akan terjadi.

Hal menyenangkan lainnya, ikan juga mampu bertindak sebagai pelindung kulit. Menurut Brierley Wright, MS, RD, dari Friedman School of Nutrition Science and Policy di Tufts University, mengonsumsi tuna dan salmon dapat membantu melindungi kulit dari risiko kanker kulit. Asam lemak omega-3 dalam ikan yang berminyak, seperti salmon dan tuna, dapat mendongkrak pertahanan kulit dari perusakan ultra violet, demikian menurut sebuah studi dari American Journal of Clinical Nutrition. Para peneliti mendapati bahwa responden yang mengonsumsi sedikitnya 141 gram ikan yang kaya omega-3 setiap minggu, akan menurunkan perkembangan luka pada kulit hingga 30 persen. Para ilmuwan menganggap omega-3 sebagai semacam perisai yang melindungi dinding-dinding sel dari kerusakan akibat radikal bebas.

Seperti dikutip majalah Prevention, asam lemak omega-3 juga melindungi kita dari sejumlah penyakit degeneratif, seperti jantung koroner, stroke, dan kanker. Banyak penelitian mengungkap  bahwa konsumsi asam lemak omega-3 setiap hari dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dan trigliserida, membersihkan sumbatan pada pembuluh darah, serta menjaga daya ingat. Pemakaian asam lemak omega-3, seperti dimuat dalam jurnal yang sama, sanggup meredam potensi depresi pada wanita menopause. Khusus bagi ibu hamil, asupan omega-3 yang cukup sangatlah penting untuk menunjang perkembangan janin.

Mengingat asam lemak omega-3 tidak diproduksi oleh tubuh, kita harus mencukupinya dari makanan sehari-hari. Sumber terbaiknya, selain dari tuna dan salmon, adalah tenggiri, udang, kepiting, minyak zaitun, minyak kanola, kedelai, serta tanaman biji-bijian. Bila Anda ingin membuat resep tuna dan salmon, coba tuna salad, yang kaya akan protein dan serat. Sajikan dengan roti kering, atau bungkus dengan pita bread. Salmon bisa Anda jadikan alternatif isi burger. Hidangkan dengan sayuran hijau dan saus burger seperti biasanya.

Bila tak sempat memasak, asam lemak omega-3 juga bisa kita dapatkan dari suplemen minyak ikan, seperti Nature Pristine Wild Alaska Salmon Oil. Namun untuk mengetahui dosis yang sesuai dengan kebutuhan, konsultasikan dulu dengan apoteker atau dokter gizi Anda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com