Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Dia, 12 Grand Finalist of L-Men of The Year 2010 - Bagian III

Kompas.com - 15/07/2010, 18:29 WIB

KOMPAS.com - L-Men mengenalkan 12 Grand Finalist untuk berkompetisi di ajang pemilihan Grand Final L-Men of The Year 2010. Memasuki tahun ke-7, L-Men mengambil tema Transformation, mengandung pesan bahwa pola hidup sehat sangat bisa dijalankan. Para lelaki yang memiliki perut sixpack ini akan memperebutkan gelar L-Men of the Year 2010 pada Minggu (18/7/2010).

Nantinya, pria yang terpilih sebagai juara akan diikutsertakan ke ajang internasional, Mister International 2010 yang akan diadakan di Indonesia.

Setelah sebelumnya Anda menyimak empat finalis kedua, berikut adalah empat finalis ketiga:

9. Andrew (Sulawesi Utara) - Mahasiswa Hukum
Tanggal Lahir: 20 Agustus 1989
Hobi: Main bola, browsing
Tinggi/berat: 176/ 66

Jadwal Latihan:
* Senin – dada, bicep, punggung
* Selasa – Bahu, tricep
* Rabu – perut
* Kamis – dada, bicep, punggung
* Jumat – Bahu, triceps
* Sabtu – kardio, renang

Mahasiswa hukum di Universitas Sam Ratulangi ini sempat tersinggung oleh ucapan Obert dalam iklan TV L-Men Gain Mass, “Dulu badan gue juga segitu!” Memang benar, bahwa dulu badannya sangat kurus karena pola hidup yang tidak teratur, bahkan sempat terjerumus ke dalam bahaya rokok. Namun, perkataan tersebut, justru menjadi momen berharga, yang membuat hidupnya bertransformasi perlahan untuk mulai rutin berolahraga, mengonsumsi L-Men dan meninggalkan rokok.

Terpilih menjadi Grand Finalist L-Men of the Year 2010 akan dijadikan media untuknya dalam memotivasi orang lain. Itulah janjinya! Untuk melatih leadership-nya, saat ini Andrew aktif dalam organisasi mahasiswa dengan misi menciptakan suasana kekeluargaan di kampusnya. Dirinya juga menjadi teladan di bidang pendidikan dengan menerima program beasiswa selama dua semester, karena memiliki prestasi nilai yang sangat baik dan keaktifannya dalam berorganisasi.

10. Rikas (Lampung) – Sales Manager
Tanggal Lahir: 7 Juli 1980
Hobi: nonton, motor gede, kuliner
Tinggi/berat: 176/ 68

Jadwal Latihan:
* Senin – pagi dada, bicep. Sore: back, tricep
* Selasa – bahu, tricep. Sore cardio abs
* Rabu – jogging
* Kamis – pagi dada, bicep. Sore: back, tricep
* Jumat - bahu, tricep. Sore cardio abs
* Sabtu – jogging

Kecintaannya pada motor gede membuat pria ini mempunyai impian keliling Indonesia dengan mengendarai motor gede kebanggaannya. Bahkan ia pun memilih untuk bekerja menjadi seorang Sales Manager di sebuah perusahaan otomotif di Lampung. Namun karena tuntutan pekerjaan, ia harus rela menunda impian keliling Indonesianya untuk sementara, dan tetap merencanakan ikut keliling pulau Jawa dengan sebuah komunitas pecinta motor gede.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com