Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bihun Siram Sayuran

Kompas.com - 04/12/2010, 11:32 WIB

Bahan:
150 gr bihun, patah-patahkan, goreng hingga mengembang dan kecoklatan. Sisihkan.
100 gr daging ayam, iris bentuk dadu
5 bh bakso sapi, iris tipis
100 gr jamur merang, iris tipis
10 bh jagung muda, iris serong
1 bh wortel, iris bulat tipis
100 gr sawi hijau, potong 3 cm
2 btg daun bawang, potong 3 cm
3 siung bawang putih, cincang
100 gr bawang bombai, iris kasar
2 sdm minyak untuk menumis

Bumbu:
2 sdm kecap asin
1 sdm saus aroma
1/2 sdt lada halus
1 sdm tepung maizena, cairkan dengan sedikit air
100 ml air kaldu

Cara membuat:
1. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombai sampai harum. Masukkan ayam dan bakso, masak sampai berubah warna.
2. Tambahkan air kaldu, didihkan. Masukkan wortel, jagung muda, jamur merang, sawi hijau, daun bawang dan bumbu (kecuali maizena). Masak sampai matang.
3. Gunakan api besar, masukkan bumbu, aduk cepat sampai semua matang, kentalkan dengan larutan tepung maizena.
4. Siramkan sayuran di atas bihun goreng.

Untuk 6 orang

Resep: Nuraini W 
Uji Dapur: Yulia 
Penata Saji: Sindhunata Setiadharma

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com