Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Traveling", Agenda Wajib bagi Pasangan

Kompas.com - 05/05/2011, 18:31 WIB

KOMPAS.com - Melakukan perjalanan, di dalam maupun ke luar negeri, penting dilakukan oleh pasangan. Pasalnya, perjalanan memberikan waktu lebih panjang untuk bisa saling mengenal kebiasaan dan karakter setiap individu yang terlibat di dalamnya. Jika perjalanan di lakukan oleh pasangan kekasih, maka dua individu ini akan saling memahami dan mengenal karakter lebih baik. Sementara pasangan suami-istri yang melakukan perjalanan bersama, berdua saja, akan muncul memori baru yang menyegarkan hubungan.

Presenter dan pendiri TalkInc, Erwin Parengkuan, dan CareerCoach Rene Suhardono punya pengalaman traveling bersama pasangan. Keduanya mengakui, melakukan perjalanan bersama pasangan bisa menyegarkan juga memperbaiki serta meningkatkan kualitas hubungan pernikahan.

"Perjalanan yang dilakukan dalam waktu panjang memungkinkan kita untuk bisa mengenal kebiasaan pasangan lebih mendalam. Pasangan menikah juga perlu melakukan perjalanan, berduaaan, untuk lebih mendekatkan hubungan," tutur Erwin kepada Kompas Female di sela peluncuran koper Cosmolite dari Samsonite di Jakarta beberapa waktu lalu.

Di acara yang sama, Rene pun mengungkapkan pendapat senada. Menurut Rene, pasangan penting melakukan perjalanan untuk melahirkan memori baru yang segar. "Pasangan seringkali mengenang memori masa lalu saat pacaran. Menyenangkan rasanya mengingat memori di waktu lalu. Nah, melakukan perjalanan bersama pasangan bisa membuat suami-istri melahirkan memori baru yang menyegarkan dan menyenangkan untuk dikenang di kemudian hari," ungkap Rene.

Waktu berduaan, kebersamaan, dan kesenangan yang dilakukan pasangan selama perjalanan perlu dimanfaatkan secara positif untuk meningkatkan kualitas hubungan. Melihat pentingnya mengupayakan keharmonisan dalam hubungan pasangan menikah, Erwin dan Rene menjadwalkan traveling bersama pasangan dan keluarga.

"Saya menjadwalkan traveling khusus berdua bersama istri, dan ada waktunya juga traveling bersama istri dan anak-anak. Pasangan tetap membutuhkan waktu hanya berduaan saja, tanpa anak-anak," jelas Rene.

Sementara, bagi Erwin, traveling adalah agenda wajib bagi keluarga yang perlu dilakukan satu tahun sekali. Erwin memiliki perencanaan matang untuk traveling bersama istri dan anak-anaknya. Dalam satu tahun, keluarga ini bertualang satu kali ke luar negeri dan satu kali melakukan perjalanan di dalam negeri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com