Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Agar Ikan Tak Kehilangan Kesegarannya

Kompas.com - 28/09/2011, 18:23 WIB

KOMPAS.com - Seringkali kita sangat bernafsu untuk memasak, dan terlanjur membeli bahan-bahan makanan, namun tak sempat mengolahnya. Padahal, tak mudah untuk menyimpan aneka bahan makanan segar, terutama ikan, agar tetap awet.

"Sebaiknya ikan memang tidak disimpan, tapi langsung diolah. Tapi kalau memang terpaksa harus disimpan, simpan dengan cara yang tepat," ungkap Margie Gunawan, chef  yang juga sekretaris Indonesian Chef Assosiation (ICA), saat acara ASEAN Culinary Festival di La Piazza, Kelapa Gading, beberapa waktu lalu.

Agar ikan bisa disimpan, letakkan dalam sebuah wadah kedap udara atau dibungkus dengan bungkus plastik. Ikan harus disimpan dalam wadah kedap udara, agar sari dari ikan tidak hilang dan mengurangi kenikmatannya. Selain itu juga agar nilai gizi dari ikan tidak berkurang. Kemudian, simpan ikan di dalam freezer.

"Jangan terlalu lama menyimpan ikan. Saya sarankan hanya 1-2 hari saja," tukas Margie.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com