Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Batik Lasem Ada di Thamrin Square Jakarta

Kompas.com - 28/11/2011, 10:51 WIB
Alb. Hendriyo Widi Ismanto

Penulis

REMBANG, KOMPAS.com- Sepuluh pengusaha batik lasem, Kecamatan Lasem, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah, berupaya menjemput bola. Mereka tidak lagi menunggu pembeli, tetapi berupaya mencari pembeli di ibu kota Indonesia, Jakarta.

Kepala Bidang Perisndustrian Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UMKM Kabupaten Rembang, Sudirman, Senin (28/11/2011), mengatakan, para pengusaha batik itu membuka stand di Thamrin Square City, Jakarta. Hal itu mereka rintis sejak awal Januari 2011.

Di stand itu, mereka menyediakan aneka motif batik lasem dengan bentuk jarit, baju, busana muslim, kaos, dan gaun. Harganya Rp 200.000 hingga jutaan rupiah.

"Penghasilan mereka cukup lumayan. Dari hasil pembelian langsung, dalam tempo tiga bulan terakhir lebih kurang 1.000 potong batik telah laku," kata Sudirman. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com