Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lipgloss yang Menyatu dalam Lipstick

Kompas.com - 17/02/2012, 08:56 WIB

KOMPAS.com - Salah satu masalah yang sering dihadapi perempuan Indonesia karena iklimnya yang tropis adalah bibir kering dan pecah-pecah. Untuk mengatasinya, brand kosmetik Revlon melakukan inovasi dengan mengeluarkan produk terbarunya berupa lip butter. "Lip butter ini memiliki kandungan moisturizer untuk melembabkan bibir," ungkap Santi Turino, Brand Manager Revlon, saat launching Revlon ColorBurst Lip Butter di Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (16/2/2012) lalu.

Lip butter adalah kombinasi antara lipstik dan lipgloss, yang dapat menghaluskan dan melembabkan bibir hingga terasa lebih lembut. Lip butter memiliki warna seperti lipstik, namun dapat melembabkan dan mengilapkan bibir seperti lipgloss. Terdiri atas 20 pilihan warna yang cerah dan segar, seperti oranye, pink muda, ungu, atau coklat, cocok untuk perempuan berusia awal 20-an.

Untuk menghasilkan kelembutan yang maksimal, lip butter dengan formula gel ini dilengkapi dengan kandungan mango butter, shea butter, dan coconut butter, yang secara alami memberikan rasa lembut dan ringan pada bibir. Lip butter ini diklaim aman untuk digunakan sepanjang hari, terutama untuk perempuan yang aktif di luar maupun di dalam ruangan berpendingin udara. Sementara paduan warna-warni ceria dalam lip butter ini memberikan kesan glossy dan membuat bibir menjadi lebih cerah dan tidak kusam.

Agar lebih menarik, varian lip butter ini dihadirkan dalam nama yang unik seperti pink truffle, cupcakes, cotton candy, sugar frosting, raspberry pie, tutti frutti, creme brulee, lollipop, sampai strawberry shortcake. "Menariknya, Indonesia merupakan negara pertama di Asia Tenggara yang meluncurkan lip butter Revlon," bebernya.

Revlon ColorBurst Lip Butter bisa Anda dapatkan dengan harga Rp 75.000.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com