Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Agar Dorongan Beres-beres Tidak Melelahkan Bumil

Kompas.com - 24/02/2012, 09:02 WIB

KOMPAS.com - Sebagian ibu hamil akan mengalami semacam dorongan kuat untuk bersih-bersih dan membereskan barang di rumah pada saat menjelang kelahiran bayi.  Ada juga yang mulai merasakannya sejak awal kehamilan. Hal ini normal terjadi, karena di dalam diri Anda sedang ada kehidupan baru sehingga Anda ingin mempersiapkan segalanya sebaik-baiknya.

Yang menjadi masalah adalah bila acara beres-beres ini nantinya malah membuat Anda kelelahan dan jatuh sakit. Atau, pikiran jadi terbebani stres sehingga kurang bisa beristirahat tenang. Untuk itu, Ellie Miller dan Melissa Gould, pemilik brand Ellie & Melissa, The Baby Planners, menyarankan Anda melakukan tiga hal berikut:

1. Membuat semacam daftar berisi hal-hal yang ingin dilakukan. Tulislah apa yang Anda butuh dan ingin lakukan sebelum bayi lahir, bahkan jika Anda sudah menyelesaikannya. "Coret daftar tersebut dan pantau perkembangannya. Semakin banyak poin-poin yang dicoret, dampak psikologisnya akan semakin positif," kata Miller.

2. Kerjakan sesuai prioritas. Bagi daftar Anda menjadi apa yang ingin dilakukan dan apa yang harus dilakukan. Dahulukan yang harus, daripada yang diinginkan. Misalnya, alih-alih mewujudkan keinginan merajut sweater untuk bayi, lebih baik berfokus mengecat ulang lemari pakaian bayi yang diwariskan oleh sahabat untuk Anda. "Mulailah dengan hal-hal yang praktikal," saran Gould.

3. Utamakan diri sendiri. Mengingat sebentar lagi Anda akan melalui proses yang melelahkan dan malam-malam kurang istirahat, tidak masalah bila menjelang melahirkan Anda menikmati me-time di salon atau tidur siang. "Anda tidak menyadari betapa besar manfaatnya hingga suatu ketika Anda mendapati diri sendiri begitu sibuk dan lelah, dan sangat ingin beristirahat menikmati waktu luang," kata Gould.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com