Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Tipe Kolega Pendukung Karier

Kompas.com - 22/03/2012, 18:08 WIB

KOMPAS.com - Daftar teman memang banyak, tapi adakah tipe berikut dalam networking Anda? Enam tipe kolega ini berpotensi membantu Anda meraih sukses.

1. Si Role Model.
Setiap orang tentu ingin memiliki kesuksesan seperti idolanya. Karena itu, temukan seseorang yang bisa dijadikan idola, yaitu seseorang yang telah lebih dulu meraih kesuksesan seperti yang Anda impikan. Ia bisa orang di lingkungan kantor, orang lain di luar tenpat kerja atau pun tokoh terkenal. Dari pengalamannya, kita bisa belajar tentang bagaimana meraih kesuksesan dan juga bangkit dari kegagalan, seperti yang pernah dialaminya. Jangan segan untuk berdiskusi dan meminta masukan kepadanya.

2. Si Informan.
Cirinya, kita selalu bisa mendapatkan berbagai informasi terbaru tentang berbagai hal darinya. Orang tipe ini akan selalu update dengan topik-topik yang sedang hits saat ini, mulai soal politik, ekonomi, lifestyle, sampai berita artis. Selain bisa mendapatkan informasi terkini, kita juga bisa mendapat wawasan baru yang nantinya bisa menjadi bekal pembicaraan dengan orang-orang penting. Apalagi tipe informan seperti ini seringkali juga banyak tahu mengenai kabar-kabar orang penting dan terkenal di bidangnya.

3. Si Kompeten.

Bertemanlah dengan siapa pun yang berada di internal perusahaan, asosiasi, atau komunitas apa pun yang membuat Anda punya kepentingan di sana. Karena, dari merekalah informasi terbaru tentang perusahaan terkait bisa didapat. Misalnya, jika kita berteman dengan seseorang yang bekerja di perusahaan telekomunikasi, kita dapat dengan mudah mendapatkan informasi tentang produk-produk terbaru yang bisa didapatkan sebelum dipublikasikan di pasaran. Darinya, kota juga bisa mendapat perspektif yang jelas mengenai bidang pekerjaannya. Sehingga, saat membutuhkan masukan di bidang tertentu, Anda tahu harus menghubungi siapa.

4. Si Penghubung.

Connectors atau penghubung adalah orang-orang yang punya jejaring pribadi yang besar dan luas. Orang tipe ini berpotensi besar membantu karier Anda. Pasalnya, mereka bisa membantu Anda terhubung dengan orang-orang yang tepat dan mendapatkan peluang-peluang dari segala jaringan yang mereka miliki. Karena itu, jangan pernah melewatkannya menjadi relasi Anda. Mereka yang termasuk tipe ini di antaranya: head hunter, public relations, dan jurnalis.

5. Si Rekan Kerja.

Selain menjalin networking dengan orang-orang di luar bidang, jangan lupa bahwa Anda juga membutuhkan relasi dengan rekan se-profesi bahkan satu pekerjaan. Dengan mereka, Anda akan lebih mudah bertukar informasi dan kesempatan. Untuk selanjutnya bisa memutuskan, apakah akan menjadikannya partnerkerja sebagai tim atau justru sebagai rival untuk bersaing sehat.

6. Si Murid.
Memiliki idola itu penting, namun ada kalanya Anda juga membutuhkan seseorang yang mengidolakan Anda. Bukannya "narsis", tapi seringkali dengan adanya orang-orang yang belajar dari Anda akan membuat Anda semakin termotivasi untuk belajar dan berkarya lebih baik lagi. Kehadiran mereka akan membuat kita merasa diperhatikan. Memiliki "murid" juga bisa mengasah kemampuan dalam transfer ilmu. Ketika kelak menjadi pemimpin, Anda tahu bagaimana cara yang tepat untuk membimbing mereka. Jadi, jangan segan untuk berbagi pengetahuan kepada mereka yang membutuhkan.

Lantas, bagaimana mengembangkan networking? Gabungkan daftar relasi Anda dengan yang dimiliki orang lain. Tawarkan teman Anda untuk berbagi daftar relasi.

(Bestari Kumala Dewi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com