Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Aturan Meniru CV dari "Template"

Kompas.com - 07/05/2012, 07:02 WIB

KOMPAS.com - Curriculum vitae adalah tempat dimana Anda bisa mempromosikan diri Anda pada perusahaan yang pekerjaannya Anda incar. Sayangnya, tidak semua orang bisa menyusun kata-kata dengan baik, apalagi sanggup memikat recruiter di perusahaan tersebut. Tidak heran, banyak orang memanfaatkan template dari kumpulan CV atau resume yang sudah ada di internet.

Tidak ada yang salah dengan menggunakan template CV seperti ini. Jika hal itu bisa membantu Anda, mengapa tidak? Hanya saja, Anda tidak bisa menjiplaknya begitu saja. Recruiter mungkin sudah melihat ribuan CV, dan ia pasti mengenali jika isi CV Anda mirip dengan milik orang lain. Kalau sudah begini, berkurang kesempatan Anda untuk menonjol di antara pelamar kerja lain. 

Oleh karena itu, bijaklah saat menggunakan template. Pertimbangkan tips berikut untuk menyusun CV Anda dengan gaya Anda sendiri, meskipun ide dasarnya diambil dari template.

1. Acak urutannya. Hanya karena isinya sudah diformat dengan cara tertentu, tidak berarti Anda bisa menjiplaknya mentah-mentah. Gunakan sebagai pedoman dan pembangkit ide. Sesudah itu, mainkan aturan Anda sendiri. Misalnya, acak kronologi resume dalam template untuk menciptakan kombinasi yang lebih dapat menggambarkan kemampuan Anda. Ubah font-nya, atau buang garis-garis pembagi halaman.

2. Keluar dari jalur biasanya
. Kebanyakan orang menggunakan template Microsoft Word. Lebih baik, cari template lain yang lebih jarang digunakan agar Anda tampak berbeda. Mengecek file-file di Google Docs juga bisa memberikan beberapa template yang sedikit berbeda dari yang biasanya. 

3. Buat CV Anda sendiri. Template sebaiknya digunakan untuk mencari ide, bukan untuk dijiplak kata per kata. Setelah Anda menemukan gaya yang pas, Anda bisa menjadikannya template Anda sendiri. Cut and paste bagian-bagian yang Anda suka dari template ke suatu dokumen baru, dan pastikan CV Anda terlihat terpadu (dengan font dan ukuran yang sama seluruhnya).

4. Gunakan resume builders. Kebanyakan penyedia template CV memberikan kesempatan pada Anda untuk mengisi bagian-bagian yang kosong dengan informasi Anda sendiri. Anda akan lebih mudah menggunakan template seperti ini, namun Anda memang harus sedikit mengolahnya. Coba cek situs seperti LiveCareer.com, yang membantu menciptakan CV dari ratusan template yang tersedia. Anda tinggal memasukkan detail informasi yang Anda miliki.

5. Buat personal page. Anda tidak harus selalu menyusun CV untuk Anda sisipkan di dalam surat lamaran kerja Anda. Anda juga bisa membangun personal page dari situs seperti About.me untuk memberi gambaran mengenai pengalaman Anda. Cara ini bisa Anda gunakan saat melamar di perusahaan yang bergerak di bidang kreatif, dimana Anda bisa menunjukkan contoh-contoh tulisan atau desain secara langsung, dan bukan sekadar memberi daftar riwayat pekerjaan. Personal page akan membuat lamaran Anda lebih "terlihat", apalagi setelah staf HRD yang menangani rekrutmen membaca ratusan CV dari pelamar lain.

Yang perlu Anda ingat saat menyusun CV adalah menggunakan format yang dapat memberi highlight pada pengalaman kerja Anda dengan baik. Hindari penggunaan buzzwords atau jargon-jargon yang bisa bikin recruiter ilfil dengan lamaran Anda. Gunakan kalimat yang baku dan spesifik saat menguraikan kemampuan atau ketrampilan Anda. Semakin konkret informasi yang Anda berikan, semakin besar peluang Anda untuk dilirik oleh perusahaan tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com