Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/06/2013, 15:13 WIB
Wardah Fazriyati

Penulis

KOMPAS.com - Menghibur anak-anak terutama balita memberikan tantangan tersendiri. Sebagian orangtua menjawab tantangan ini dengan mengandalkan sejumlah program hiburan anak termasuk program televisi berbayar untuk menyenangkan hati anak-anak. Padahal orangtua bisa jadi penghibur asalkan tak malu menjadi anak-anak.

Orangtua kemudian bergantung pada sejumlah pilihan program televisi untuk anak. Salah satunya Hi-5, program televisi untuk anak dari Australia yang pertama kali muncul di Nine Network pada 1999. Selain sebagai program televisi, Hi-5 dikenal sebagai grup musik pop anak. Anggota Hi-5 pun telah berganti dari tahun ke tahun. Beberapa di antaranya menekuni bidang musik dan bersolo karier di musik juga drama musikal.

Hi-5 tak hanya populer di Australia. Mereka juga punya penggemar di Indonesia. Untuk kali pertama Hi-5 tampil dalam pertunjukkan langsung dalam mal di Indonesia, tepatnya di Gandaria City Jakarta, mengisi liburan sekolah anak. Tiket pertunjukkan Hi-5 pun hanya tersisa 10 jelang pertunjukkan perdananya pada 27 Juni 2013. Menjawab permintaan penggemarnya untuk tampil di Indonesia, beranggotakan Stevie Nicholson, Lauren Brant,  Dayen Zheng, Ainsley Melham, Mary Lascaris, Hi-5 akan menghibur anak-anak hingga  7 Juli 2013. Setelah pertunjukkan perdana ini berakhir, Hi-5 melanjutkan roadshow ke sejumlah negara di Asia Tenggara, dan akan kembali ke Indonesia pada Maret 2014.

Mengajak anak menyaksikan langsung hiburan ala Hi-5 memang bisa menjadi pilihan. Memberikan tontonan menghibur dan edukatif melalui layar kaca juga bisa menjadi pilihan orangtua dalam memberikan hiburan ke anak. Meski begitu, sebenarnya orangtua pun bisa melakoni sendiri peran penghibur ini.

Salah satu caranya bisa dengan menyontoh personil Hi-5. Mereka adalah orang dewasa yang tak pernah kehilangan ide menghibur anak-anak.

"Gampang saja bermain dengan anak-anak. Anak-anak maunya sederhana, mereka cuma ingin bersenang-senang. Jadi jangan gampang malu atau jangan malu menjadi konyol jika ingin bermain dengan anak-anak. Kita adalah anak-anak yang sudah lebih besar," ungkap salah satu personil Hi-5, Lauren, saat temu media di Gandaria City Mall Jakarta, Rabu (26/6/2013).

Bagi para personil Hi-5 yang selalu menampilkan raut gembira di wajahnya, musik bisa menjadi cara menghibur anak yang efektif. Pasalnya musik memiliki bahasa universal yang bisa dipahami siapa saja.

Selain itu, jika ingin menghibur anak-anak kuncinya terletak pada pemenuhan kebutuhan anak untuk bersenang-senang.

"Anak-anak hanya ingin bersenang-senang dan mereka suka menari, itu saja," imbuh Stevie.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com