Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/09/2013, 14:13 WIB
Rahman Indra

Penulis

KOMPAS.com — Pergantian musim selalu diantisipasi dengan lansiran busana berwarna gelap, hitam dan abu-abu selalu menjadi "bintang". Tak terkecuali pada brand ritel busana wanita Karen Millen.

Menyambut musim dingin di penghujung tahun, Karen Millen mempersembahkan rangkaian busana yang menawarkan kehangatan. Tampak jelas unsur modern menjadi kunci utama pada koleksi terbarunya ini, modernitas yang menjawab kebutuhan perempuan akan kenyamanan dalam padanan yang praktis untuk berbagai momen berbeda.

Dengan apik, brand asal Inggris ini menyajikan ragam material wol, katun, dan kulit yang berbaur dalam aneka potongan mini dress, blazer, jaket tanggung, kemeja garis-garis, mantel tartan, dan cardigan.

Beberapa di antaranya cukup menarik perhatian, tengok saja gaun selutut bewarha hijau tua dengan aksen kekuningan, lalu kombinasi wol dan kulit yang menyatu pada minidress bertangan pendek, kemudian blazer menyerupai tuksedo berwarna gelap. Kemeja garis-garis bernuansa pastel dan celana pantalon ringan layak dijadikan pilihan untuk memperbarui tampilan kerja yang monoton.  

Sekitar 20  busana koleksi Autum Winter 2013 ini baru saja dirilis oleh Karen Millen pada akhir Agustus 2013 lalu. Kampanye rilisan terbarunya ini melibatkan fotografer ternama David Bailey, pengarah gaya Katy England, dan empat model pendatang baru Karlina Caune, Kirsi Pyhonen, Nur Hellmann, dan Grace Gao.

Hasil kolaborasi look book Autumn Winter 2013 terbaru Karen Millen ini dianggap sangat mewakili transformasi terbarunya, yang mulai meluaskan segmen demi menjangkau khalayak yang lebih luas. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com