Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/09/2013, 12:40 WIB
D. Syafrina Syaaf

Penulis

Sumber

Kompas.com – Tidak semua perempuan percaya diri untuk mengaplikasikan lipstik atau lipbalm berwarna cerah atau terang. Umumnya, mereka lebih merasa ‘aman’ menggunakan warna natural atau yang mendekati warna asli bibir mereka.

Padahal, pengaplikasian lipstik dan lipbalm berwarna terang tak hanya ampuh menjaga kelembapan bibir, tapi juga menimbulkan kesan positif di mata orang lain.

Perbedaan yang kontras antara warna bibir dan kulit, membuat orang lain akan berpikir bahwa kita adalah orang yang riang, menyenangkan dan bisa dipercaya. Hal ini berdasarkan penelitian yang dilakukan Harvard University dan perusahaan makeup CoverGirl.

Agar polesan lipstik tidak terasa tebal dan menumpuk saat dipoleskan ke bibir, sebaiknya lipstik disapukan dulu pada ujung jari tengah, kemudikan tekan bibir Anda dengan jari tersebut sembari diratakan.

Apabila masih terasa tidak nyaman? Gunakan lipbalm dengan nuansa kemerahan untuk mencerahkan bibir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com