Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/02/2014, 09:11 WIB
Syafrina Syaaf

Penulis

Sumber NAKITA


KOMPAS.com - Menghadapi si Pembangkang perlu cara khusus. Betul, anak-anak prasekolah sebenarnya sudah diajarkan mengenai aturan dan  norma–norma secara konsisten dan mereka sedikit banyak sudah memahaminya. Namun ingat, penanaman aturan dan norma bukanlah proses yang singkat. Ada saja kendala yang menghadang, termasuk ngeyel dan membangkang untuk tidak mematuhi aturan/norma yang ada.

Nah, menghadapi si pembangkang, ada beberapa poin penting yang perlu diperhatikan, yait

1. Bersikap tenang dan introspeksi.

Tak perlu menanggapi sikap menentang anak dengan spontan, reaktif, dan tergesa-gesa. Bersikaplah tenang dalam menghadapinya. Pahami latar belakang yang menyebabkan anak membangkang serta kondisi psikologis dan tugas perkembangan anak usia ini. Orangtua perlu introspeksi terhadap perilaku “tidak patuh” anak. Misal, inkosistensi, aturan terlalu kaku, konsekuensi berlebihan, kurang apresiasi, dan sebagainya.

2. Hindari memberikan label

Tak sedikit orangtua menjuluki anak yang kerap protes dengan “anak nakal, bandel, pembangkang” atau menyindirnya dengan kata-kata tajam yang sesungguhnya  dapat melukai perasaan anak. Pada saat itu biasanya muncul pernyataan,“Maunya kamu ini apa sih, kok sama orangtua tidak nurut? Bisa-bisanya kamu menentang orangtua.” Kata-kata seperti ini bisa merenggangkan hubungan orangtua dengan anak.

3. Ciptakan suasana menyenangkan.

Caranya dengan mengganti ucapan yang bernada perintah/paksaan menjadi sebuah “ajakan”. Dengan bahasa ajakan yang halus, anak akan lebih mendengarkan dan senang melakukan apa yang menjadi keinginan orangtua. Ia pun merasa nyaman karena tidak merasa dipaksa. Cara yang lembut akan membuat anak merasa orangtua mencintainya dan menganggap dirinya sebagai seseorang yang spesial. Dari situ anak termotivasi melakukan yang terbaik untuk orangtuanya.

4. Ajak anak berbicara.

Bila anak merasa tak diperhatikan, ajaklah ia mengobrol. Posisikan sejajar, duduk bersama di sofa atau di teras rumah, dengarkan apa pun topik yang ia bicarakan. Tanggapi dengan baik sehingga ia merasa diperhatikan kembali. Biasakan untuk mengajak anak berdialog sejak kecil, meski perkembangan bahasanya masih terbatas. Umpama, anak menolak permintaan orangtua, tanyakan mengapa ia tidak mau, pancing jawabannya lalu coba arahkan bagaimana seharusnya. Terlebih di usia prasekolah, umumnya penolakan anak disertai dengan alasan,  “Aku enggak mau makan. Sayurnya pahit.”

5. Hindari ancaman/paksaan.               

Selain membuatnya makin menolak, anak pun jadi belajar bahwa segala hal bisa diselesaikan dengan ancaman/paksaan, bukan dengan dialog dan saling mendengarkan.

6. Instruksi yang jelas.

Bila kita memberikan instruksi atau aturan tertentu pada si prasekolah, utarakan dengan jelas, gunakan kata-kata yang sederhana, dan tidak otoriter. Anak mungkin merasa jenuh kalau kita mengatakan sesuatu panjang lebar, apalagi diulang-ulang dan terkesan menyuruh-nyuruh.

7. Cari saat yang tepat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com