Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 11/07/2014, 14:00 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

Sumber Boldsky

 KOMPAS.com - Demi memperoleh kesan terbaik dari pasangannya, banyak wanita yang rela meluangkan waktu untuk merias wajah agar tampak maksimal. Namun, ternyata usaha tersebut tak begitu berpengaruh pada pria, bahkan tak sedikit kaum adam yang mengaku kurang tertarik dengan wanita berpenampilan bak topeng. Mengapa demikian?

1.Menyeramkan
Tak sedikit pria yang menganggap wanita yang merias wajah secara berlebihan, mengerikan. Anggapan wajah hantu kerap kali dilayangkan untuk wanita berebedak tebal. Selain itu, menurut pria, wanita yang demikian dianggap tidak menarik.  

2. Bukti percaya diri
Menurut kaum pria, para wanita yang percaya diri dengan wajah natural, membuktikan bahwa mereka nyaman menjadi diri sendiri. Contohnya, aktris Natalie Portman, yang terbilang jarang memulas wajah dengan rias berlebihan, tetapi banyak pria tergila-gila padanya.

3. Pria suka wanita manis natural
Rias wajah yang berlebihan justru membuat wajah wanita terlihat sama sekali tak menarik dan tak jarang membuat pria jadi mual. Oleh karena itu, untuk para wanita, oleskan lipstick dan perona pipi secara proporsional, agar wajah  terlihat manis natural.

4. Perawatan alami
Menurut wanita, untuk menutupi jerawat dan flek di wajah, lebih praktis menggunakan concealer. Namun, menurut pria, perawatan alamiah justru akan memberikan hasil yang lebih baik.

5.Terlalu palsu
Kuku palsu, bulu mata palsu, alis palsu, rambut panjang palsu, dan masih banyak lagi. Para wanita harus tahu, banyak pria enggan menyentuh Anda karena khawatir hal tersebut dapat membuat bulu mata Anda rontok, dan  rambut panjang palsu Anda lepas. Jadi, usahakan kecantikan Anda alami, dan jangan terlalu bergantung pada “penunjang” penampilan yang terlalu palsu.

6. Malu
Jika Anda suka gemar bereksperimen dengan rias wajah,  pastikan anda tak melakukannya saat akan berkencang  dengan si dia. Sebaliknya, kenakanlah busana dan rias wajah andalan yang “aman” dan menarik untuk mencuri perhatian pria incaran Anda tersebut. Sebab, jujur saja, banyak pria mengaku malu berkencan dengan wanita yang selalu menjadi pusat perhatian karena penampilan berlebihan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Boldsky
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com