Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingat Baik-baik, Kebahagiaan Istri Kunci Pernikahan Harmonis

Kompas.com - 15/09/2014, 22:00 WIB
Kontributor Female, Agustina

Penulis

KOMPAS.com – Ternyata, hal yang menjadikan sebuah pernikahan harmonis bukan hanya sebatas aktivitas seksual yang hebat, kuncinya adalah istri yang berbahagia.

Menurut studi Rutgers, kebahagian istri tentukan kelanggengan jalannya pernikahan. Semakin bahagia seorang istri, maka sang suami pun akan lebih bahagia.

“Saya pikir ini dikarenakan seorang istri yang bahagia akan melakukan apapun untuk membahagiakan suami mereka. Tentunya, ini sesuatu yang positif,” ujar Deborah Carr, seorang profesor di Department of Sociology, School of Arts and Science.

Profesor dari University of Michigan Institute untuk penelitian sosial, Vicki Freedman, mendukung pernyataan Carr tersebut di atas. Carr dan Freedman menghelat penelitian di dua universitas unggulan di Amerika Serikat. Sebanyak 395 pasangan turut dilibatkan sebagai responden.

Masing-masing responden diminta menjawab beberapa pertanyaan, seperti bagaimana cara pasangan menghargai, berargumentasi, dan memahami perasaan masing-masing. Kemudian, mereka juga diminta untuk mendokumentasikan seluruh kegiatan harian berdua dalam sebuah diary, entah itu kegiatan belanja, aktivitas rumahtangga, atau sekadar menonton televisi bersama.

Hasilnya, ditemukan bahwa pasangan yang lebih lama menikah memiliki seorang istri yang merasa bahagia. Kemudian, dibandingkan istri, ternyata jawaban para suami mengenai pernikahan yang mereka jalani, cenderung lebih positif.

Temuan penelitian lainnya adalah saat suami sakit, istri pun jadi lebih cepat merasa sedih dan lelah. Kondisi ini, kata Carr, kala suami sakit maka istri berkewajiban untuk merawat hingga kondisinya lebih baik. Namun, bila istri yang sakit, hal serupa tidak terjadi. Sebab, istri lebih memilih dirawat oleh anak perempuan dibandingkan oleh suami sendiri.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com