Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kate Middleton Dikabarkan Mengandung Bayi Perempuan Kembar

Kompas.com - 09/10/2014, 15:11 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

KOMPAS.com — Semenjak kehamilan kedua Kate Middleton diumumkan secara resmi oleh pihak Istana Kensington, sejumlah kabar lanjutan seputar isu ini turut menyertai. Beberapa isu yang paling populer di antaranya adalah Kate menderita morning sickness akut, kekurangan gizi, hingga tentu saja jenis kelamin si jabang bayi.

Hal lain yang terbilang seru dan cenderung gila adalah kehamilan ibu dari Pangeran George ini dijadikan ajang judi oleh sebagian rakyat Inggris.

Nah, kali ini, kabar yang tengah hangat merebak adalah Kate diberitakan tengah mengandung bayi kembar dan berjenis kelamin perempuan.

Kali pertama berita kehamilannya tersiar untuk umum, Kate (32) langsung menarik diri dari ranah publik. Pasalnya, seperti saat mengandung Pangeran George, sekarang Kate lagi-lagi mengalami hiperemis gravidarium, yakni sindrom ibu hamil yang mengalami morning sickness akut. Bila tak ditangani secara konsisten, kondisi ini bisa menyebabkan kekurangan gizi dan dehidrasi pada ibu hamil.

Seiring waktu, kondisi Kate tersebut berangsur-angsur membaik. Sekarang, Kate dan Pangeran William memberikan kejutan manis lainnya dengan mengumumkan bahwa anak kedua mereka kembar.

Majalah Star menulis, Kate dan William sangat gembira dengan hasil pemeriksaan USG yang telah dijalani belum lama ini. "Ketika mereka melihat dua jabang bayi di monitor USG, mereka sangat terkejut. William mengatakan, mulut Kate menganga dan matanya membelalak, kemudian ia memekik, 'Ya Tuhan!' Ia tak akan pernah lupa ekspresi Kate," ujar salah satu teman William dan Kate.

Kabar mengejutkan ini langsung serentak disampaikan kepada semua anggota keluarga kerajaan, mulai dari Pangeran Charles, Pangeran Harry, hingga tentu saja tak ketinggalan, Ratu Elizabeth II.

Pangeran William dan Kate Middleton menikah pada 29 April 2011 di Westminster Abbey, Inggris. Keduanya resmi menikah setelah menjalani hubungan selama lebih kurang sembilan tahun. Pada 24 Juli 2013, keduanya mendapatkan anugerah seorang bayi laki-laki pertama yang diberi nama George Alexander Louis. Lalu, pada 8 September 2014, Kate Middleton mengumumkan tengah mengandung anak kedua.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tempat Sewa Baju Pengantin Adat di Jakarta, di Mana Saja?

Tempat Sewa Baju Pengantin Adat di Jakarta, di Mana Saja?

Look Good
Sederat Karya Mendiang Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo

Sederat Karya Mendiang Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo

Feel Good
3 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Fitting Baju Pengantin Adat Batak

3 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Fitting Baju Pengantin Adat Batak

Look Good
Jarang Beli, Rania Yamin Lebih Sering Pakai Baju Eyang

Jarang Beli, Rania Yamin Lebih Sering Pakai Baju Eyang

Look Good
Pendiri Mustika Ratu Meninggal Dunia, Ketahui 6 Fakta Mooryati Soedibyo Sang 'Empu Jamu'

Pendiri Mustika Ratu Meninggal Dunia, Ketahui 6 Fakta Mooryati Soedibyo Sang 'Empu Jamu'

Feel Good
Pendiri Mustika Ratu Meninggal Dunia di Usia 96 Tahun, Ini Sederet Kiprahnya

Pendiri Mustika Ratu Meninggal Dunia di Usia 96 Tahun, Ini Sederet Kiprahnya

Feel Good
Tips dan Cara Tepat Menyimpan Baju Pengantin di Rumah

Tips dan Cara Tepat Menyimpan Baju Pengantin di Rumah

Look Good
Zodiak yang Paling Setia dalam Hubungan dan Pertemanan, Apa Saja?

Zodiak yang Paling Setia dalam Hubungan dan Pertemanan, Apa Saja?

Feel Good
Awas, Terlalu Lama Main Gawai Picu Tantrum pada Anak

Awas, Terlalu Lama Main Gawai Picu Tantrum pada Anak

Feel Good
Viral Bayi Meninggal Setelah Dipijat Nenek, Begini Cara Menolak Saran Pengasuhan Orang Terdekat 

Viral Bayi Meninggal Setelah Dipijat Nenek, Begini Cara Menolak Saran Pengasuhan Orang Terdekat 

Tanya Pakar - Parenting
Ada Tempat Bikin Baju Pengantin Batak di Jakarta, Apa Warna Terfavorit?

Ada Tempat Bikin Baju Pengantin Batak di Jakarta, Apa Warna Terfavorit?

Look Good
Cerita Para Atlet Disabilitas, Tetap Semangat di Tengah Keterbatasan

Cerita Para Atlet Disabilitas, Tetap Semangat di Tengah Keterbatasan

Feel Good
Sering Disepelekan, Ini 6 Kebiasaan yang Menurunkan Fungsi Otak

Sering Disepelekan, Ini 6 Kebiasaan yang Menurunkan Fungsi Otak

Feel Good
9 Kebiasaan Sederhana yang Membuat Otak Cerdas dan Pintar

9 Kebiasaan Sederhana yang Membuat Otak Cerdas dan Pintar

Feel Good
6 Jenis Kain yang Berbahaya bagi Bayi, Ketahui Risikonya 

6 Jenis Kain yang Berbahaya bagi Bayi, Ketahui Risikonya 

Feel Good
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com