Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Pusat Kebugaran Khusus Perempuan Ini Olahraga Hanya 30 Menit

Kompas.com - 10/12/2014, 15:15 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

KOMPAS.com -- Setelah sebelumnya pusat kebugaran khusus perempuan, Vivafit, resmi dibuka pada bulan Oktober 2014 silam di Jakarta. Sekarang,  pusat kebugaran yang berasal dari Portugal ini kembali memperkenalkan kelas olahraga 30 menit yang menjadi keunggulan dari Vivafit.

Bertempat di gerai perdananya yang berlokasi di Graha Handaya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat (9/11/2014), vivafit mengajak para undangan dan rekan media  untuk berolahraga selama 30 menit dengan hasil yang maksimal.

Setelah menjalani kelas circuit classic selama 30 menit, Kompas Female merasakan sendiri manfaat gaya kebugaran yang lumayan menguras banyak keringat dan tenaga.

Pengalaman tersebut akhirnya menjawab pertanyaan banyak orang, apakah dengan hanya berolahraga 30 menit sehari dapat memaksimalkan tujuan perempuan yang rata-rata menginginkan bentuk tubuh yang ideal. jawabannya, bisa!

Terdapat perbedaan jelas antara Vifavit dengan tempat kebugaran besar yang menjamur di pusat perbelanjaan di Jakarta.  Selain memproklamasikan sebagai pusat kebugaran khusus perempuan, Vivafit juga mengutamakan pendekatan personal pada para member-nya.

Sentuhan personal ini dimulai dari awal masing-masing member diberi kesempatan untuk mengukur lemak, indeks masa tubuh (IMS), serta menuliskan tujuan yang ingin dicapai selama berolahraga di Vivafit.  

Proses pengencangan dan pelangsingan tubuh ini akan selalu dimonitor setiap minggu. Tujuannya untuk mengetahui hasil dari olahraga yang dijalani member.

Kemudian, Vivafit juga menyediakan ahli gizi yang bertugas untuk memberikan penjelasan terhadap member yang ingin mengetahui diet dan olahraga yang cocok untuk mereka.  Sebab, manfaat diet dan olahraga itu berbeda terhadap masing-masing orang.

Kemudian, menurut Ayu Kusuma, District Manager Vivafit, mengatakan bahwa keunggulan lain Vifavit dari pusat kebugaran lainnya adalah reservasi kelas online yang dapat dilakukan 16 jam sebelum kelas dimulai.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com