Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Didi Budiarjo Rayakan 25 Tahun Berkarya di Ranah Mode dengan Pameran Fenomenal

Kompas.com - 07/01/2015, 18:58 WIB
Silvita Agmasari

Penulis


KOMPAS.com -- Tak terasa sudah 25 tahun Didi Budiardjo berkarya di ranah mode Indonesia. Terhitung sejak tahun 1989, desainer yang sering tampil unik dan berbeda ini telah “mengembara” menciptakan berbagai koleksi busana mewah di Indonesia. Merayakan 25 tahun perjalanan Didi sebagai seorang perancang busana papan atas, sebuah pameran busana pun digelar di Museum Tekstil, Jakarta Pusat.

Kali ini, Didi mengedepankan tema Pilgrimage atau jika diterjemahkan dalam bahasa Inggris adalah tamasya dalam kurun waktu yang lama.

Pameran ini akan berlangsung mulai dari tanggal 16 hingga 25 Januari 2015, serta akan dibuka secara resmi pada tanggal 15 Januari 2015, oleh Ibu Veronica Tan, Istri Guberner DKI Jakarta. Untuk Anda yang ingin mengunjungi, tanggal 16 Januari sudah dibuka untuk publik tanpa dipungut biaya masuk sama sekali.

Pilgrimage tergolong fenomenal karena menghadirkan benda pamer terbanyak sepanjang sejarah acara pameran Museum Tekstil. Tersedia 70 koleksi busana yang terdiri dari 300 benda pamer, lengkap dengan aksesori dan terbagi dalam 11 ruang.

Dalam jumpa pers bersama Media di Museum Tekstil, Jakarta (7/1/2015), Didi mengatakan, "Saya selalu menggangap karya-karya saya sebagai anak saya.  Karya terlama saya, dari tahun 1989 saya sebut sebagai saudari tertua. Di pameran akan ada sekitar 70 set busana, serta ada pinjaman busana koleksi pribadi milik sahabat, teman-teman desainer, dan koleksi dari museum tekstil sendiri," ujar Didi.  Sang desainer juga mengharapkan lewat pameran ini, dia dapat member begitu banyak inspirasi bagi peminat mode terutama desainer muda, serta masyarakat umum untuk dapat menikmati sebuah proses kreatif dari seorang perancang busana.   

Didi memang dikenal sebagai desainer yang memiliki konsep dan imjainasi unik dalam setiap karyanya. Jika sebelumnya Didi menggelar fashion show   merayakan 25 tahun masa karya dengan tema "Curiousity Cabinet" di Hotel Mulia. Kali ini, Pilgrimage adalah kreasi kedua dari trilogi karya Didi.

Perlu Anda ketahui bahwa Didi juga tercatat sebagai desainer Indonesia pertama yang memamerkan archieve atau koleksi perjalanannya di museum. Sebelumnya, dia juga menjadi desainer pertama di Indonesia yang menggelar fashion show pada sebuah white cube atau ruang tanpa panggung.  Artinya, masih ada satu lagi kejutan besar yang merupakan final dari trilogi Didi Budiardjo yang akan dibawa ke ranah mode Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com