Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menghabiskan Masa Tua Menyendiri Sudah Tak Asing Lagi, Apa Sebabnya?

Kompas.com - 31/01/2015, 13:00 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

Sumber Dailymail

KOMPAS.com - Rupanya bayangan hidup tua menyediri, tanpa keluarga, dan dirundung kesedihan tak lagi ditakutkan oleh warga Inggris. Sebaliknya, kini banyak orang yang memiliki rentang usia 45-64 tahun memilih untuk hidup sendiri di masa tuanya.

Gaya hidup ini terus meningkat dalam sepuluh tahun terakhir. Tercatat 27 persen laki-laki maupun perempuan dewasa memilih untuk hidup sendiri dibanding bersama kelaurga atau orang lain.

Uniknya, dalam data yang dirilis oleh Office of National Statistic menunjukan bahwa di saat masyarakat rentang usia 45-64 tahun memilih untuk hidup sendiri, nyatanya pada orang yang berusia 25-44 tahun, dan 67 tahun ke atas, memilih hidup bersama dengan orang lain. Mengapa demikian?

Ternyata angka perceraian yang tinggi menjadi penyebab mengapa orang dengan rentang usia 45-64 tahun, memilih untuk hidup menyendiri.

Berbicara pada Times, professor of sociology di New York University Eric Klinenberg mengatakan, "Anda memiliki dua hadiah dari pernikahan, yakni stabilitas ekonomi dan aktivitas sosial," ujar Klinenberg. Saat ini, banyak orang yang memilih hidup menyendiri untuk menunda pernikahan, atau sebaliknya keluar dari pernikahan yang buruk.

Lewat angka hidup menyendiri ini juga, warga Inggris juga menunjukan, bahwa hampir sebagian besar sudah lebih bisa bersifat liberal dan santai, perihal struktur keluarga yang ketat. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com