Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bunga dari Perancis Ini Ampuh buat Kulit Wanita Asia Lebih Putih

Kompas.com - 05/03/2015, 13:03 WIB
Syafrina Syaaf

Penulis

KOMPAS.com – Kulit putih, halus, dan lembut merupakan dambaan sejumlah besar wanita Asia. Para wanita Jepang saja yang telah terlahir dengan pesona kulit putih, menurut survei yang dilakukan oleh L’occitane, masih berambisi memiliki kulit yang lebih putih, bening, dan cerah.  

Seperti kita ketahui bahwa telah banyak produk pemutih kulit dengan ragam khasiat dan manfaat di pasaran. Namun, hingga saat ini, belum ada yang menggunakan kandungan ekstrak alamiah bunga dari Perancis sebagai formula utama.

Lewat sejumlah uji eksperimen, L’occitane akhirnya menemukan bunga Reinde de Pres yang tumbuh di pegunungan Drome, Perancis Selatan. Biasanya, bunga ini dimanfaatkan masyarakat sekitar untuk dekorasi buket pengantin.

L’occitane menemukan bahwa dalam Reine de Pres teradapat kandungan spesial yang dapat mengurangi melanin sehingga membuat kulit tampak lebih cerah. Selain itu, Reine de Pres populer dengan sebutan Queen of The Field karena penampilannya yang majestik, elegan, dan subur.

Bunga ini hanya mekar hanya dalam waktu beberapa hari pada musim semi, dan mampu bertransformasi secara alamiah dari warna kuning menjadi putih.

DOK.L'OCCITANE Rangkaian produk pemutih wajah L'occitane, Reine Blanche, hadir hanya untuk para wanita Asia


Pada produk pemutih kulit terbaru L’occitane bernama Reine Blanche, ekstrak bunga Reine de Pres dilengkapi dengan kandungan vitamin C dan ekstrak mulberyy putih. Alhasil, rangkaian produk Reine Blanche ini menawarkan manfaat dalam meredam produksi melanin sehingga bintik hitam berkurang dan kulit pun tampak lebih putih setelah delapan minggu.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com