Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/05/2015, 20:30 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis


KOMPAS.com - Pernikahan merupakan satu langkah besar dalam hidup. Selain itu, setelah menikah pun terjadi beberapa perubahan besar yang terjadi pada Anda dan pasangan. Selain status sebagai suami dan istri, kemudian pembagian tugas dan kewajiban, lalu apa lagi sebenarnya perubahan yang dirasakan setelah menikah?

Pertama, ada perubahan dalam identitas sosial Anda. Ya, sebab saat ini Anda dan pasangan merupakan suami dan istri yang dipandang dalam kehidupan sosial. "Dengan asumsi bahwa peran suami dan istri adalah salah satu peran sosial yang penting. Dalam berbagai penelitian, suami dan istri menempatkan identitas mereka sebagai keluarga sebagai aspek terpenting ketimbang diri sendiri," jelas Susan Krauss Whitbourne, profesor psikologi dari University of Massachusetts, Amerika Serikat.

Selain itu, ada perasaan aman setelah menikah. Banyak pasangan menyatakan mereka merasa lebih tenang dan lega karena mereka tidak lagi sendiri setelah janji pernikahan diucapkan dan cincin kawin melingkar di masing-masing jari. "Ada perasaan aman dan hubungan yang sungguh-sungguh," ujar Lyss Stern, seorang blogger dan CEO DivaMoms.com.

Ketiga, pasangan yang sudah menikah ternyata lebih religius. Menurut Dr Paul Hokemeyer, seorang terapis pernikahan dan keluarga, setelah bertunangan atau menikah, pasangan lebih dikelilingi unsur spiritual dan kembali pada keyakinan mereka. Selain itu, pasangan juga merasa lebih terikat dengan keluarga dan teman-teman lama mereka.

"Pasangan lebih merasa bersyukur karena akhirnya telah menemukan hidup dan tambatan hati mereka. Akhirnya, rasa untuk kembali bersatu dengan Tuhan atau komunitas religius pun muncul," sebut Dr Hokemeyer.

Tidak hanya itu, Hokemeyer pun menyatakan bahwa pernikahan akan membuat pasangan semakin ingin mencintai. Awalnya, gairah memenuhi hubungan percintaan seringkali dianggap sebagai cinta. Namun, agar cinta dapat bertahan lama, cinta harus bertransformasi menjadi saling menghargai dan mengapresiasi kepada pasangan. Dalam jangka panjang, perasaan ini tidak akan lekang oleh waktu, keindayan fisik, kesehatan, maupun stabilitas finansial.

Perubahan lain yang terjadi seusai pernikahan adalah pasangan menjadi lebih percaya diri pada hubungan dan tubuh mereka. Menurut Hokemeyer, hal ini memungkinkan pasangan untuk saling membuka kesempatan dalam mengeksplorasi seksualitas pada level yang lebih intens. "Untuk memastikan agar hubungan bertahan lama, penting bagi pasangan untuk membina gairah seks," imbuh Hokemeyer.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com