Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Choupette, Kucing Super "Tajir" Milik Perancang Busana Perancis

Kompas.com - 29/05/2015, 17:00 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber nypost.com

KOMPAS.com - Siapa bilang hanya manusia yang mampu menjadi supermodel dan menghasilkan uang mencapai miliaran rupiah? Seekor kucing ras Birma milik perancang busana Karl Lagerfeld mencetak karier gemilang di ranah mode dunia.

Pada tahun 2014 lalu, penghasilan bersih kucing Lagerfeld bernama Choupette ini mencapai 4 juta dollar AS atau sekitar Rp 52 miliar. Angka tersebut sama dengan penghasilan supermodel Cara Delevigne.

Selain itu, Choupette juga memiliki akun Instagram pribadi dan dua orang asisten yang merawat serta siap sedia dalam memenuhi segala kebutuhannya.

Kucing paling terkenal di dunia ini memperoleh penghasilan sebesar itu hanya berasal dari dua kesempatan menjadi model untuk produk kosmetik Shu Uemura dan model kalender mobil Vauxhall Corsa.

Lalu, bagaimana komentar Lagerfeld soal karier hewan peliharaannya tersebut?

"Saya tidak mengizinkannya membintangi iklan makanan atau sejenisnya. Sebab, dia terlalu mewah untuk itu. Dia seperti manusia saja, tetapi bagusnya adalah dia pendiam. Anda tidak perlu mendiskusikannya. Dia membenci hewan lain dan anak-anak," ujar direktur kreatif rumah mode Chanel tersebut.

Lagerfeld menjelaskan, Choupette selalu berada di sisinya dan memiliki dua orang asisten untuk selalu membantunya. Para asisten ini bermain bersama Choupette dan merawat bulu putihnya yang halus dan bersih.

"Para asisten juga harus melakukan perawatan kecantikan untuk matanya dan menghibur dia. Dia adalah pusat dari duniaku. Ia adalah inspirasi bagi keeleganan," ungkap Lagerfeld.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com