Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mungkinkah Wanita Jalani Hubungan Tanpa Harapan ?

Kompas.com - 03/06/2015, 21:30 WIB
Kontributor Female, Agustina

Penulis

KOMPAS.com –- Pernahkah Anda mendengar ungkapan bijak yang mengatakan bahwa rasa kecewa dan sakit hati bersumber dari besarnya harapan kita pada pasangan. Sebab, berharap itu membuat kita, para wanita, membuat rencana dan menciptakan impian. Jadi, ketika harapan itu pupus, patah hati terasa lebih menyakitkan!

Lalu, bisakah kita menjalin dan menjalani hubungan asmara tanpa pengharapan? Jawabannya, tidak!

Menurut Renee Suzanne, seorang terapis dan pakar hubungan mengatakan bahwa harapan merupakan sesuatu yang alamiah ketika Anda memulai sesuatu dalam hidup, baik itu hubungan cinta atau proyek dalam karier.

Namun, untuk cinta, Suzanne menuturkan bahwa nyaris mustahil seseorang tidak memiliki harapan terhadap seseorang dalam hidup mereka, terutama pasangan.

“Banyak wanita yang ingin terlihat misterius dan keren dengan bersikap cuek pada hubungan dan pasangan mereka. Sikap ini sangat berbahaya karena mereka menyangkal perasaan yang sesungguhnya. Ini menyiksa,” urai Suzanne.

Dalam semua aspek hidup manusia, kata Suzanne, manusia diajarkan untuk berharap. Pikir saja, saat Anda berinvestasi, pasti Anda ingin mendapatkan profit besar. Lalu, saat Anda bekerja, pasti mengharapkan gaji dan promosi dalam karier. Kemudian, saat Anda memiliki anak, tentu Anda mau sang buah hati tumbuh menjadi seseorang yang membanggakan. Jadi, berharap pada pasangan dan pada hubungan, merupakan sesuatu yang tidak bisa Anda sangkal.

“Berharap adalah sesuatu yang naluriah. Ketika Anda menjalani hubungan tanpa harapan, bisa jadi Anda tidak mencintai pasangan Anda sehingga tidak ingin menghabiskan waktu di masa depan dengannya,” jelasnya.

Suzanne menegaskan, harapan adalah bentuk identifikasi diri mengenai bagaimana ingin diperlakukan. Harapan juga menunjukkan bahwa Anda menghargai diri sendiri, Anda tidak ingin waktu terbuang terhadap hal yang sia-sia. 

Selain itu, harapan memperlihatkan jenis kehidupan apa yang Anda miliki di waktu mendatang. Dengan demikian, jangan takut untuk berharap saat sedang menjalani hubungan serius dengan pasangan. Percaya saja, selama niat dan keinginan Anda baik, maka hubungan pun akan terwujud sesuai bayangan serta harapan Anda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com