Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bebas Kanker Payudara, Wanita Ini Rancang Bra Istimewa

Kompas.com - 11/06/2015, 14:00 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

 KOMPAS.com -- Berawal dari pengalaman pribadi, Dana Donofree, yang pernah menderita kanker payudara mengembangkan ide kreatif dengan merancang bra khusus bagi para wanita yang pernah menderita kanker payudara.

 "Aku menghabiskan sepanjang tahun untuk melawan kanker payudara. Operasi yang berulang, perawatan kemo, dan mengalami sejumlah efek samping yang menyakitkan. Aku mencoba semua hal yang sebelumnya aku tak tahu sama sekali," ujar Donofree.  

Setelah dokter mengatakan bahwa Donofree telah bebas dari kanker payudara, dia pun bertekad ingin memberikan sebuah kontribusi inspiratif yang sebelumnya belum pernah terpikirkan oleh siapa pun.

“Satu hal yang tak disiapkan oleh seorangpun adalah kehidupan setelah terkenal kanker. Keadaan normal yang baru," imbuhnya mengenang pengalaman penuh kekhawatiran pasca terbebas dari kanker payudara.

Salah satu hal yang menurut Donofree paling sulit adalah ketika berhadapan dengan tubuh baru, termasuk mencari bra yang tepat.

Untuk itu, Donofree yang juga merupakan lulusan dari sekolah mode memutuskan untuk  merancang sebuah bra khusus. Alih-alih menggenakan bra khusus olahraga yang kencang dengan gaya kasual, dia membuat bra istimewa bernama AnaOno.

Bra khusus mantan penderita kanker payudara ini memiliki slogan yang bila diterjemahkan dalam bahasa Indonesia mengandung arti Anda tidak akan pernah merasa sendiri.  

Koleksi bra AnaOno dibuat khusus tanpa kawat dengan material yang sangat lembut dan menyesuaikan kebutuhan serta payudara pasca operasi. Koleksi bra terbilang cantik karena sematan renda yang menjadikannya tampak klasik tak lekang oleh waktu.  

Bra AnaOno dibanderol dengan harga 48 dolar AS atau setara dengan Rp 650 ribu. Nantinya, 10 persen yang diperoleh dari penjualan akan didonasikan untuk yayasan kanker payudara.

Donofree mengatakan, semua model pengguna bra adalah mantan pejuang kanker payudara. Sebab, dia ingin agar semua wanita penderita atau yang telah sembuh dari kanker payudara tahu bahwa mereka tak sendirian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com