Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perusahaan Ini Larang Karyawan Magang Kerja hingga Larut Malam

Kompas.com - 18/06/2015, 15:20 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber money

KOMPAS.com -–Karyawan yang masih berstatus magang biasanya kebagian untuk mengerjakan rangkaian tugas yang membuat mereka harus berada di kantor hingga malam hari.

Kondisi tersebut sering terjadi di berbagai perusahaan, khususnya yang bergerak di ranah perbankan investasi.

Namun, salah satu bank terbesar di Amerika Serikat baru saja mengumumkan bahwa pegawai yang magang di sana dilarang bekerja hingga larut malam.

Goldman Sachs, sebuah bank investasi terbesar di AS mengumumkan pada Rabu (17/6/2015) bahwa mereka membatasi jam kerja para karyawan magang khusus divisi perbankan investasi. Dengan tegas mereka melarang karyawan magang bekerja dari jam 12 malam hingga tujuh pagi.

Aturan baru ini memang terdengar aneh, khususnya bagi para mahasiswa di Negeri Paman Sam tersebut yang tengah mencari pekerjaan untuk mengisi waktu liburan musim panas. Namun, ternyata jam kerja yang panjang hingga tengah malam ditengarai berpengaruh terhadap tingginya tingkat stres generasi muda.

Perlu Anda ketahui bahwa sekarang tengah terjadi pengamatan dengan cermat terhadap budaya kerja pada sektor perbankan investasi yang memiliki tingkat stres dan tuntutan yang tinggi. Di samping itu, budaya kerja hingga larut malam merupakan sebuah kebiasaan yang tidak lazim. Secara umum, dunia perbankan investasi global memang tengah meninjau kembali budaya kerja mereka.

"Kebijakan ini konsisten dengan tujuan kami untuk memberikan pengalaman yang menantang dan berarti bagi setiap pegawai magang kami," ujar Michael DuVally, juru bicara Goldman Sachs seperti dikutip dari CNN Money. Pihak

Goldman Sachs menyatakan menampung setidaknya 2.900 orang karyawan magang pada musim panas ini. Namun, tidak diberikan penjelasan terperinci tentang berapa angka pasti jumlah karyawan magang yang diserap oleh divisi perbankan investasi Goldman Sachs. Sebelumnya, terdapat sebuah kabar yang mengejutkan tentang 10 perintah yang harus dijalankan pegawai magang di Goldman Sachs.

10 Perintah tersebut ditulis oleh Justin Kwan yang merupakan analis di Barclays. Kwan menuliskannya dalam surat elektronik, tapi berakhir  bocor dan mengejutkan banyak pihak.

"Nikmati waktu kedatangan Anda pada pukul 9.15 pagi di hari Jumat ini, namun saya tidak akan terbiasa. Para pegawai muda juga jangan lupa membawa bantal untuk kerja hingga larut malam di kantor," demikianlah  beberapa konten dari 10 perintah yang ditulis Kwan tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber money
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com