Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Seorang Pakar Kecantikan “Menyelamatkan” Rambut Audrey Hepburn

Kompas.com - 07/08/2015, 07:00 WIB
Kontributor Female, Lusina

Penulis

Sumber Dailymail

KOMPAS.com –- Bintang era 50-an dan 60-an, Audrey Hepburn, selalu masuk dalam daftar wanita tercantik sepanjang masa. Hal ini tentunya bukan hal yang mengherankan. Pasalnya, Hepburn memang memiliki daya pikat dan keanggunan klasik yang diinginkan banyak wanita di dunia.

Namun, siapa sangka, pemeran Holly Golightly, pada film Breakfast at Tiffany’s ini pernah memiliki masalah rambut yang nyaris membuat salah satu film layar lebarnya berhenti produksi.

“Saya bertemu Audrey Hepburn pada tahun 1974. Dia mendaftar di salon saya atas nama Mrs Dotti. Sebab, saat itu dia masih menjadi istri dari aktor Italia, Andre Dotti. Saya sama sekali tidak menyangka kalau wanita yang datang dengan nama tersebut adalah Audrey Hepburn, sampai akhirnya kami bertemu muka,” kenang Philip Kingsley, seorang pakar kecantikan rambut dan kulit kepala.

Kingsley mengaku terperanjat saat kali pertama bertemu Hepburn. Sebab, meskipun sejumlah nama selebriti telah menjadi langganannya. Namun, menurut dia, Hepburn bukan sembarang selebriti.

“Hepburn mengeluhkan memiliki masalah rambut. Dia dan studio film merasa tidak senang dengan kondisi rambutnya saat tertangkap kamera film. Ternyata, kondisi rambut Hepburn akibat dari penggunaan sampo dan kondisioner yang berlebihan,”  urainya.

Saat itu, Kingsley mengatakan bahwa dirinya sudah memproduksi perawatan rambut khusus pengaplikasikan sebelum keramas. Namun, Hepburn membutuhkan sesuatu dengan hasil yang cepat dan efektif.

“Aku pun segera berkonsetrasi di laboratorium untuk menemukan ramuan yang diinginkan Hepburn. Akhirnya, aku berhasil mengombinasikan sebuah formula unik yang ampuh untuk melembabkan dan menutrisi rambut. Ternyata, berhasil, temuanku membuat rambut Hepburn bersinar dan bervolume,” bebernya.

Produk yang diciptakan oleh Kingsley merupakan produk kondisioner pelembab rambut yang digunakan sebelum keramas. Kandungan yang menurut Kingsley merupakan formula super racikan tangannya sendiri itu mujarab untuk merangsang mikroskopis yang terserap sempurna ke setiap helai rambut.  

Kemudian, produk itu diberi nama Elasticizer. Sebab, rambut memang memiliki sifat elastis yang bisa melebar sepertiga dari ukuran sesungguhnya sebelum rambut patah. Elasticizer, kata Kingsley, telah terbukti mampu menanggulangi elastisitas rambut tersebut sehingga membuat rambut lebih kuat, tebal, tapi tidak meninggalkan beban berat pada akar rambut.

“Hepburn menggunakan produkku ini hingga dia wafat di tahun 1993,” pungkasnya.

Terakhir, Kingsley mengatakan bahwa produk yang terinspirasi dari keluhan rambut Hepburn tersebut merupakan produknya yang paling laris manis dan telah membawa bisnisnya melaju pesat.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Dailymail
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com