Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Peduli Risiko Kematian, Seorang Wanita Kecanduan Operasi Plastik

Kompas.com - 25/10/2015, 21:17 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

Sumber Dailymail


KOMPAS.com --
Kecanduan operasi plastik adalah salah satu penyakit psikologis yang cukup banyak di derita oleh wanita modern. Hasrat akan kecantikan dan bentuk tubuh sempurna, membuat seseorang menjadi tak ragu untuk membahayakan diri sendiri, bahkan jika harus melakukan prosedur operasi plastik yang berakibat fatal atau kematian. 

Salah satu wanita yang terang-terangan mengaku kecanduan operasi plastik adalah Lacey Wildd (46), dari West Virginia, Amerika Serikat.

Bayangkan, Wildd telah melakukan 36 rangkaian operasi plastik, termasuk 12 operasi payudara, sedot lemak, pembentukan hidung dan dagu, serta operasi bokong.

Tak cukup sampai di sana, gaya hidup Wildd terbilang sangat mengkhawatirkan. Wildd mengaku bahwa dia melakukan diet berbahaya dengan hanya mengonsumsi jus lemon, apel, dan air putih selama enam minggu.

"Aku merasa sangat baik, tapi aku merasa harus menurunkan berat tubuhku lagi. Aku ingin turun ke ukuran 3 atau bahkan 0,” ujar Wildd.

Lalu, dia mengatakan bahwa dia  ingin memiliki tubuh paling ekstrem di dunia, seperti layaknya karakter kartun.

“Namun, aku tahu aku harus berhati-hati,” imbuhnya.

Kini, ibu dari enam orang anak ini, berencana melakukan operasi platik yang ke-37, yakni membesarkan payudara. Target Wildd, dia ingin memiliki payudara dengan ukuran paling besar, QQQ.

Namun, menurut Wildd, banyak dokter menolak melakukan operasi yang diinginkannya tersebut. Sebab, berisiko kematian.

Wildd berjanji akan terus mencari dokter yang bersedia melakukan operasi payudara untuknya.

"Aku dikenal sebagai salah satu pasien operasi plastik paling ekstrim di dunia. Aku ingin terus mendorong sampai ke batas. Aku bangga menjadi plastik. Aku telah menghabiskan setidaknya seperempat juta dolar untuk membuat tubuh plastik paling fantastis,” urainya.

Terakhir, dia mengatakan, "Aku teronbsesi dengan seluruh penampilanku, aku mencari tubuh yang sempurna,".


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com