Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Prosedur Tanam Bulu Mata Sebabkan Kerontokan?

Kompas.com - 26/01/2016, 11:01 WIB
Silvita Agmasari

Penulis


KOMPAS.com --
Salah satu hal yang membuat wanita enggan memilih prosedur tanam bulu mata, biasanya karena memikirkan kondisi yang akan terjadi pada bulu mata asli.

Sebab, banyak yang berpikir bahwa bulu mata asli akan berguguran karena prosedur tanam bulu mata palsu.

Sebenarnya, memang benar, prosedur tanam bulu mata pasti akan menyebabkan bulu mata asli rontok. 

Namun, menurut Christine Carolina, seorang pendiri studio tanam bulu mata palsu, @christinecarolinastudio, mengatakan bahwa sebenarnya tanpa tanam bulu mata, sebenarnya bulu mata juga rontok setiap hari, tapi kita tidak menyadarinya.

Rasa sadar mengenai bulu mata rontok, kata Christine, baru dirasakan wanita hendak melakukan prosedur tanam bulu mata.
 
"Bulu mata asli satu sampai lima helai perhari rontok masih normal. Untuk siklus pertumbuhannya satu sampai dua bulan," terangnya.

Sementara itu, Devi, Supervisor Dewi Nails & Beauty ,yang menerima jasa tanam bulu mata mengatakan, yang membuat bulu mata asli menjadi rontok salah satu faktornya adalah konsumen yang mencabut bulu mata ektensinya.

Padahal, harusnya konsumen datang lagi ke salon untuk meminta dicabut bersih bulu mata ekstensi dengan penghilang lem khusus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com