Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Gelagat Wanita yang Pura-pura Kuat Hadapi Masalah

Kompas.com - 14/04/2016, 09:22 WIB
Kontributor Lifestyle, Usihana

Penulis

KOMPAS.com – Tidak ada jalan hidup yang bebas masalah dan kerikil yang acap kali hadir untuk menguji kekuatan diri untuk sesuatu yang lebih baik di masa depan.

Memilih pura-pura kuat dalam menghadapi masalah, terkadang memang diperlukan dengan tujuan tak ingin menyusahkan orang lain di sekitar kita.

Namun, jika itu sudah menjadi karakter, bisa jadi Anda hanya menipu diri sendiri.

Yuk, simak ciri-ciri sifat wanita yang hobi membohongi diri dengan pura-pura tangguh:

Menyembunyikan rasa takut dan khawatir

Berlaga kuat dan tegar membentuk sebuah persona yang merefleksikan seseorang yang hidup dalam kesempurnaan. Sebenarnya, di balik semua itu, ada sejumlah rasa ragu pada potensi diri dan kemampuan dalam menyelesaikan masalah.

Anda hanya membuang-buang energi dengan menutupi apa yang membuat Anda ketakukan. Sikap ini sama sekali tidak menyelesaikan masalah.

Sebab, wanita yang sesungguhnya kuat dan tegar, justru lebih terbuka dalam membicarakan kegusaran yang dia rasakan.

Mereka memilih menunjukkan jati diri dengan mendongkrak potensi diri lewat aksi nyata.

Tidak bisa menerima kegagalan

Sering mengucapkan mantra, “Gagal bukan pilihan”, malah bisa mencegah Anda untuk mencoba dan berusaha.

Wanita yang suka berpura-pura pintar dan kuat, umumnya senang memamerkan kemampuan yang sudah mereka miliki, ketimbang mengembangkan potensi baru.

Khawatir dengan penilaian orang

Kelompok wanita yang mengaku paling tegar sebenarnya sangat mengandalkan penilaian orang lain terhadap mereka.

Rasa percaya diri diperoleh dari pujian sekelilingnya, dan tanpa pujian itu mereka biasanya menjadi rapuh sekaligus berantakan.

Sebaliknya, wanita yang memang memiliki kemampuan diri kuat dan tegar tidak mengkhawatirkan pendapat orang lain. Mereka akan melakukan hal yang membuat mereka bahagia, meski orang lain tidak sejalan dengan pemikirannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com