Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Luput Perhatikan Si Kecil untuk Temukan Bakat dan Kekuatan Diri

Kompas.com - 25/04/2016, 15:06 WIB
Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja

Penulis

Sumber Parenting

KOMPAS.com - Dalam masa pertumbuhan, biasanya anak melihat dan meniru perilaku orang-orang di sekitarnya.

Menurut beberapa studi, saudara kandung atau sang kakak berperan penting dalam perkembangan anak dalam melihat dirinya sendiri dan hubungannya terhadap orang lain di luar rumah. 

Pada setiap keluarga tentunya masing-masing anak memiliki keunikkan masing-masing. Terkadang, mereka pun mendapat julukan yang diberikan oleh orangtua mereka berdasarkan kebiasaan dan ekpresi yang sering diperlihatkan anak.

Oleh karena itu, orangtua merupakan pengaruh utama dalam kehidupan anak dalam mengembangkan potensi diri, menemukan identitas, dan pembentukan karakter.  

Berikut beberapa hal yang dapat dilakukan orangtua dalam membantu sang buah hati untuk menggali bakat, menemukan kekuatan, dan mengembangkan karakter diri:

Berikan julukan positif

Tumbuhkan rasa percaya diri anak dengan memberikan julukan dan panggilan yang positif, sehingga si kecil memiliki rasa percaya diri bahwa dia memang berbakat dalam hal-hal yang menarik minatnya.

Jangan membandingkan

Salah satunya adalah tidak membandingkan si kakak dan si adik, anak Anda dan temannya, baik itu dalam hal perilaku maupun prestasi yang diraih oleh buah hati Anda.

Sebab, siapa tahu, tanpa membandingkan prestasi yang dicapai, potensi anak dalam mengembangkan diri semakin besar.

Eksplorasi bakat

Memberikan ruang lingkup untuk anak mengembangkan bakatnya, apalagi jika dia sudah menemukan hal yang disukainya sedari usia dini, maka hal ini lebih bagus.

Terus berikan semangat lebih ketika anak mulai mengetahui apa yang disukainya, sampai tahap anak tersebut memiliki rasa percaya diri. 

Waktu berkualitas

Luangkan waktu untuk bersama anak setidaknya 15 menit setiap hari. Ketika bersama anak, pastikan perhatian dan fokuskan ditujukan pada mereka.

Tujuannya supaya anak pun merasa diperhatikan. Kemudian, saat bersama anak, analisa dan cermati tentang minat dan bagaimana kepribadian anak.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com