Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sekarang, Ide Bisnis Lebih Penting ketimbang Modal Besar

Kompas.com - 02/05/2016, 06:16 WIB
Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja

Penulis

KOMPAS.com -- Dewasa ini, memulai bisnis tidak selalu membutuhkan modal yang banyak. Seiring perkembangan zaman yang didukung perkembangan teknologi nan pesat, telah banyak peluang mendapatkan penghasilan tanpa harus kerja kantoran.  

Salah satu konsep bisnis yang sekarang tengah menjadi tren hangat adalah bisnis belanja online. 

Memulai bisnis online, umumnya tidak membutuhkan modal yang besar, tetapi Anda harus memiliki ide kreatif yang dapat diterima baik oleh masyarakat.

"Industri digital, terutama kemajuan teknologi sangat membuka peluang untuk semua orang. Sebab, di dunia teknologi terutama di dunia start  up, syarat seseorang untuk memulai usaha itu bukan punya modal dulu, tapi punya ide," ujar Managing Director PT Berrybenka, Danu Wicaksana, saat ditemui Kompas.com, Jumat (29/4/2016) silam.

Danu menambahkan bahwa bisnis offline bisa punya ide bagus, tapi kalau tidak punya modal sama sekali, maka sulit untuk memgembangkan bisnis.

Sementara itu, di dunia online lebih memungkinkan jika tidak memiliki modal. Sebab, bisnis online banyak menerapkan metode angel investor.

"Angel investor adalah mereka yang mau membiayai seseorang yang memiliki rencana bisnis yang bagus, asalkan mereka percaya dengan ide tersebut dan dengan orang yang akan menjalankannya," urainya.

Nah, oleh karena itu, wanita Indonesia, Anda yang bekerja kantoran atau ibu rumahtangga, jangan ragu untuk memulai bisnis online.

Jangan sepelekan ide yang Anda miliki. Sebab, selama Anda percaya diri dan memiliki rencana bisnis yang baik sekaligus masuk akal, manfaatkanlah kemajuan teknologi untuk memulai karier sebagai pengusaha.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com