Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inspirasi Hutan Tropis pada Busana Bermotif Batik

Kompas.com - 26/05/2016, 10:07 WIB
Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja

Penulis

KOMPAS.com - Perancang Busana Indonesia, Denny Wirawan, mengadakan pagelaran busana hasil kolaborasi dengan Balijava yang bertemakan A Love Summer Dream Spring Summer 2016 di Hotel Dharmawangsa Jakarta, Rabu (25/5/2016). Pada pagelaran kali ini Denny menampilkan 48 busana bermotif floral.

"Saya terinspirasi dari hutan tropis, di mana ketika melihat hutan, ada pula sisi yang indahnya. Hampir 70 persen menggunakan motif batik, yang kita mix. Motif yang digunakan lebih banyak pada motif bunga, diantaranya motif bunga soga, seruni, dan lotus," ujar Denny dalam acara tersebut.

Denny menambahkan bahwa desain ini merupakan kelanjutan dari acara sebelumnya yang tergabung dalam Fashion Gallery New York Fashion Week. Namun, kali ini koleksi yang ditampilkan berpusar pada batik kudus.

"Saya mencoba menampilkan warna-warna yang cerah namun tetap soft. Kemudian juga pemilihan warna earth colour dengan tone yang lebih tenang, seperti halnya warna tanah," urai Denny.

Selain itu, terdapat juga warna biru gelap dan oranye sebagai pembuka peragaan busana ini. Lalu, Denny juga menampilkan warna-warna busana dengan warna peach dan khaki. Pada bagian terakhir, desainer ini menampilkan busana dengan warna coklat tua dan juga sedikit sentuhan biru cerah.

Lalu, model busana pada pagelaran ini terdiri dari atasan tunik, jumpsuit, kaftan, dan perpaduan antara jumpsuit dengan kaftan. Busana-busana ini juga merupakan kombinasi dari beberapa bahan tekstil, diantaranya ialah linen, katun, organdi, sifon silk, dan thai silk.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com