Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kerudung Warna Hitam Sebabkan Anda Mudah Keringatan?

Kompas.com - 14/06/2016, 16:02 WIB
Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja

Penulis

 

KOMPAS.com -- Suhu di Indonesia tiap harinya semakin panas. Sebagian besar wanita tentunya akan memilih busana yang lebih nyaman, apalagi wanita yang menggunakan hijab.

Busana tertutup didukung dengan cuaca yang panas, kemungkinan akan membuat seseorang menjadi kegerahan atau cepat berkeringat.

Banyak juga wanita berhijab mengeluhkan bahwa ketika menggunakan kerudung hitam mudah berkeringat.

"Ya, memang benar sih warna hitam dan warna-warna gelap itu lebih cepat menyerap panas," kata Restu Anggraeni, seorang perancang busana muslim dari Indonesia kepada KompasFemale saat di temui dalam acara peluncuran koleksinya di Jakarta beberapa waktu lalu.

Diamenjelaskan bahwa warna hitam memang cepat menyerap sehingga membuat seseorang lebih mudah berkeringat.

Namun, sebenarnya warna hitam tidak selalu menjadi penyebab seseorang jadi selalu berkeringatan. Sebab, jenis bahan kerudung juga menentukan tubuh jadi lebih mudah berpeluh atau tidak.

"Kalau aku lebih prefer untuk milih bahan karena aku suka sekali warna hitam. Jadi, aku pilih material yang nyaman dipakai," tambahnya.

Oleh karena itu, untuk Anda yang memang sangat menyukai warna-warna gelap jangan takut untuk cepat berkeringat.

"Seperti halnya kerudung berbahan paris dan katun, itukan nyaman, jadi enggak ada masalah mau pilih warna apa saja," tutupnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com