Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Foto Viral Remaja Ini Sendirian Saat Ulang Tahunnya Mendapat Respons Luar Biasa

Kompas.com - 15/06/2016, 10:05 WIB
Shierine Wangsa Wibawa

Penulis

KOMPAS.COM -- Tahun lalu, Hallee Sorenson dari Maine, Amerika Serikat, merayakan ulang tahunnya yang ke-18 sendirian. Undangan sudah ditebar dan Sorenson sudah bersemangat untuk bermain bowling dan makan kue bersama teman-temannya. Namun, teman-temannya tidak pernah datang dan Hallee menangis sambil makan kue sendirian.

Rebecca Lyn, sepupu dari Hallee, memutuskan untuk melakukan sebuah kampanye agar Sorenson mendapatkan ulang tahun yang luar biasa bulan ini.

Melalui unggahannya di Facebook yang telah dibagikan 232.000 kali, Lyn menceritakan kisah Hallee untuk mengajak banyak orang mengirimkan kartu ucapan selamat ulang tahun bagi sepupunya ini.

Lyn menulis, “Dia adalah seseorang yang kebetulan memiliki autisme. Dia tidak pernah membiarkan detail kecil itu mendefinisikan siapa dirinya sebagai seseorang. Oleh karena itu, aku menolak untuk menggunakan kata tersebut untuk mendeskripsikannya.”

Dia melanjutkan, “Hallee duduk di pestanya, menunggu teman-temannya untuk datang agar mereka bisa bersenang-senang... tapi teman-teman Hallee tidak pernah datang. Tidak seorang pun. Tapi kamu bisa membuat ulang tahunnya tahun ini luar biasa!”

Walaupun ulang tahun Hallee masih bulan depan, kampanye ini mendapatkan respons yang luar biasa. Hari Senin (13/6/2016) kemarin saja, dua truk FedEx, satu truk UPS, dan dua truk kantor pos Amerika Serikat muncul di depan rumah Hallee untuk mengantarkan kartu ulang tahun dan hadiah.

Seel-Sorenson, orangtua Hallee, memperkirakan bahwa ada 6.000 kartu ulang tahun yang memenuhi garasi mereka. Dia berkata, “Kami mendapatkan bertruk-truk (surat) hanya untuk Hallee... mereka bahkan mengirimkan satu di hari minggu. Ini tidak bisa dipercaya. Aku tertawa, dan kemudian aku menangis.”

Lalu, karena biasanya dibutuhkan beberapa hari untuk mengirimkan surat, bisa diperkirakan bahwa hal ini belum selesai dan keluarga Sorenson masih akan mendapatkan lebih banyak kiriman hingga beberapa hari ke depan.

Kemudian, dengan dimuatnya cerita Hallee di berbagai surat kabar di dunia, termasuk Inggris dan Australia, bisa dipastikan bahwa kiriman dari luar negeri akan segera berdatangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com