Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 01/07/2016, 10:37 WIB
Kontributor Female, Agustina

Penulis

Sumber The Gloss

KOMPAS.com -- Setelah putus cinta, semua orang akan memberikan pendapat tentang cara melupakan yang terbaik.

Ibumu akan mengingatkan bahwa masih  banyak ikan di laut. Lalu, teman sekamar Anda  akan mendukung untuk mendapatkan orang lain yang lebih baik dari mantan Anda.

Sahabat Anda juga akan hadir di depan  pintu Anda dengan semua perlengkapan yang dibutuhkan untuk pesta menyedihkan, seperti es krim, tumpukan  majalah, dan seri DVD Sex and The City.

Menurut Teen Vogue, para peneliti di Universitas Arizona dan Universitas Northwestern mengatakan bahwa cara terbaik untuk mengatasi perpisahan adalah dengan meluangkan waktu untuk merefleksikan hubungan Anda dengan si Dia.

Merefleksikan hubungan Anda memang berkebalikan dengan apa yang kita lakukan selama ini.

Seringkali ketika wanita baru saja patah hati, dia akan melampiaskannya dengan tidur dengan orang lain, makan junk food dalam jumlah  yang berlebihan, dan mengabaikan segala hal.

Kesimpulan ini didapat setelah melakukan survei terhadap  210 orang dewasa muda yang baru saja mengalami putus cinta.

Data menunjukkan bahwa mereka yang lebih sering menceritakan tentang putusnya hubungan mereka dalam jangka waktu 9 minggu, adalah  mereka yang lebih merasa kesepian  ketimbang mereka yang tidak menceritakannya.

Para peneliti juga mengatakan bahwa waktu ini diperlukan untuk "menata diri kembali", sebuah proses  dimana seseorang mengubah diri pasca-hubungan.

Jadi walaupun Anda ingin tenggelam di dalam botol Chardonnay, memberikan waktu untuk diri sendiri akan membantu Anda secara emosional untuk dapat menerima perpisahan itu dan bisa move on lebih cepat.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber The Gloss
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com