Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gadis dan Peliharaannya Ini Berkomunikasi dengan Bahasa Isyarat

Kompas.com - 14/07/2016, 10:37 WIB
Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja

Penulis

KOMPAS.com – Seorang gadis berusia sepuluh tahun bernama Julia terlahir tidak bisa mendengar. Begitu pula dengan anjing yang dipeliharanya, Walter.

Diceritakan oleh Pasadena Humane Society & SPCA, badan amal perawatan hewan yang berbasis di California, Julie dan Walter memiliki ikatan yang istimewa karena kekurangan mereka yang sama.

Pada awalnya, ibu Julia, Chrissy, datang ke Pasadena Humane Society & SPCA untuk mengadopsi seekor anjing sebagai teman untuk putrinya.

Lalu, ketika pandangannya jatuh pada seekor anak anjing putih kecil berusia tujuh bulan, dengan segera Chrissy tahu bahwa anjing tersebut akan menjadi teman yang sempurna bagi Julia.

Mungkin karena keduanya terlahir tidak bisa mendengar, mereka bereaksi dengan cara yang sangat mirip.

“Ketika pertama kali saya memegang Julia, dia mencium leher saya karena ia tidak bisa mendengar,” ujar Chrissy.

Hal yang sama terjadi juga ketika dia bertemu dengan Walter, anjing tersebut pun mencium leher Chrissy.

Rupanya, firasat Chrissy benar. Hingga kini, Julia dan Walter menjadi teman yang sangat baik.

Bahkan, Julia berharil mengajari Walter beberapa perintah dalam bahasa isyarat seperti duduk, air, dan makanan.

Hal ini membuktikan bahwa ada seseorang yang sempurna di luar sana untuk semua orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com