Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak 3 Negara dengan Seragam Olimpiade Paling Bergaya

Kompas.com - 30/07/2016, 14:10 WIB
Shierine Wangsa Wibawa

Penulis

Sumber Forbes

KOMPAS.com — Baru-baru ini, seragam tim Olimpiade Kuba menjadi berita karena dirancang oleh perancang ternama, Christian Loboutin dan Henri Tai.

Namun, tahukah Anda bahwa di luar duo ini, banyak perancang ternama yang turun tangan membuat pakaian untuk tim Olimpiade di seluruh dunia.

Tidak mengherankan sebab merancang seragam tim Olimpiade adalah kebanggaan tersendiri bagi perancang busana.

Berikut adalah tiga seragam tim Olimpiade 2016 yang paling bergaya:

Tim Kanada

1. Kanada

Tim Kanada bisa berbangga karena seragam mereka dirancang oleh DSquared2 dan diproduksi oleh Hudson’s Bay, department store paling legendaris di negara tersebut.

Dikenal dengan jahitan yang cemerlang, perancang busana kembar ini menciptakan blazerolahraga dengan kantong retsleting di depan.

DSquared juga menginjeksikan identitas Kanada dengan pemilihan warna merah dan putih dan logo daun maple dalam karya mereka yang minimalis dan fungsional.

Tim Inggris

2. Inggris

Ketika bicara mengenai seragam tim Olimpiade 2016, tentu saja kita tidak boleh melupakan Inggris.

Didesain oleh Stella McCartney dan diproduksi oleh Adidas, seragam tim Inggris sangat komplet dengan baju renang, baju sepak bola, dan sepatu olahraga yang dirancang dalam palet warna bendera Inggris.

Lalu, karena Adidas adalah spesialis perlengkapan olahraga, tentu saja rancangan ini tidak sekadar cantik, tetapi juga ergonomis. Bahan sintetis yang digunakan dalam pakaian ini 10 persen lebih ringan dibanding seragam tim Olimpiade Inggris pada tahun 2012.

Tim Swedia

3. Swedia

Tahukah Anda bahwa H&M berasal dari Swedia? Oleh karena itu, tidaklah aneh bila label pakaian ini terpilih sebagai perancang seragam tim Swedia untuk Olimpiade dan Paralimpiade.

Mereka mendandani para atlet dalam balutan warna kuning dan biru yang menjadi bendera Swedia.

Namun, yang lebih luar biasanya lagi, H&M juga berhasil menunjukkan etika dan komitmen Swedia lewat rancangan mereka. Seragam tim ini diciptakan menggunakan bahan yang ramah lingkungan dan dapat didaur ulang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Forbes
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com