Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kontes Kecantikan di Indonesia Lebih Banyak Pembekalan ketimbang di Luar Negeri

Kompas.com - 31/07/2016, 14:51 WIB
Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja

Penulis

 

PEKANBARU, KOMPAS.com – Beragam ajang kecantikan yang ada di Indonesia, biasanya sang putri atau ratu terpilih akan lanjut untuk mengikuti kontes serupa di luar negeri.

Mereka dipersiapkan untuk berkompetisi bersama finalis dari berbagai negara dalam skala internasional.

Wanita yang menjadi pemenang dalam ajang kontes kecantikan di Indonesia ini tentunya akan memberikan gambaran positif tentang Indonesia di mata dunia.

Lalu, apakah ada perbedaan antara kontes kecantikan di Indonesia dengan di luar negeri?

“Kalau di luar negeri, karena itu sudah final yang terbaik dari suatu Negara, jadi pembekalannya sudah sedikit,” ujar Dr. Johnnie Sugiarto MS.c, CEO El-John Group kepada Kompas.com saat acara kunjungan Miss Earth 2016 ke perkebunan kelapa sawit PT Musim Mas di Pekanbaru, Riau, Jumat (29/7/2016) kemarin. 

Johnnie menjelaskan bahwa saat kontes kecantikan di luar negeri, nantinya para finalis lebih banyak kegiatan kunjungan setiap harinya.

Sementara itu, saat mengikuti kontes di Indonesia sendiri, para finalis mendapatkan banyak pembekalan.

Kontes yang ada di luar negeri, kata Johnnie, lebih fokus terhadap penampilan di malam penobatan atau grand final. Jadi, penampilan harus dipersiapkan secara total. 

Berbeda dengan kontes saat di Indonesia, seperti dalam kontes kecantikan Miss Earth Indonesia, ajang ini mencari wanita dengan sosok yang berbeda.

“Kami mencari sosok wanita Indonesia yang betul-betul berbudaya dan berkepribadian bagus, tetapi juga punya pengetahuan yang baik. Jadi, kombinasinya agak beda,” tutupnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com