Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alicia Keys Tampil di Panggung VMA Tanpa Tata Rias

Kompas.com - 01/09/2016, 10:36 WIB
Shierine Wangsa Wibawa

Penulis

KOMPAS.com -- Jika Anda belum dengar, Alicia Keys telah memutuskan untuk tidak memakai tata rias. Anda bisa melihat wajah asli Keys di berbagai penampilannya selama setahun belakangan, termasuk di karpet merah, majalah, dan televisi.

Kini, Keys kembali membuktikan komitmennya dengan naik ke panggung Video Music Award (VMA) dan mengumumkan penghargaan Best Male Video tanpa kosmetik.

 

Vibin’ with friends tonight at the #VMAs ????

A photo posted by Alicia Keys (@aliciakeys) on Aug 28, 2016 at 8:46pm PDT

Keys mengikuti gerakan tanpa tata rias yang disebut #NoMakeup ini sejak awal tahun.

“Aku tidak ingin menutupi wajahku lagi,” tulisnya dalam esai yang dipublikasikan di Lenny.

Dia melanjutkan, bukan wajahku, bukan benakku, bukan jiwaku, bukan pikiranku, bukan kesulitanku, bukan emosiku. Bukan apa-apa.

Semenjak esai tersebut, Keys telah menjadi ikon gerakan #NoMakeup dengan tampil tanpa tata rias di beberapa acara seperti BET Awards dan The Voice.

Pelantun lagu Fallin ini juga menunjukkan wajah aslinya dalam video musik, sampul albumnya, dan berbagai pemotretan untuk majalah.

Namun, memberikan penghargaan di VMA tanpa setetes pun alas bedak adalah sebuah pencapaian yang luar biasa.

Setelah acara tersebut mengudara, Twitter dibanjiri oleh banyak wanita yang memuji keberanian dan kecantikan alami Keys.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com