Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Tips Hindari Pertengkaran soal Uang dengan Pasangan

Kompas.com - 01/11/2016, 21:07 WIB
Kontributor Female, Agustina

Penulis

KOMPAS.com  Seperti yang dilaporkan sebelumnya, masalah utama yang menjadi pertengkaran di antara pasangan generasi milenium adalah uang. Hal ini tidak mengherankan. Sebab, keuangan adalah hal yang sangat sensitif untuk dibahas.

Untungnya, ada beberapa cara adil untuk berdiskusi mengenai masalah keuangan tanpa perdebatan. Simak beberapa cara di bawah ini untuk berdiskusi mengenai keuangan tanpa memicu amarah dan menghindari perdebatan.

Cari tahu motivasi keuangan pasangan Anda

Cari tahu alasan pasangan Anda menyimpan uangnya. Mungkin saja dia mempunyai pengalaman pahit dengan uang yang menjadi trauma tersendiri bagi pasangan Anda.

Brad Klontz, seorang psikolog dan perencana keuangan, melatih beberapa pasangan untuk saling berbicara dan terbuka mengenai hal ini. Menceritakan sejarah pada masa lampau dapat menjauhkan mereka dari perdebatan panjang dan saling menyalahkan.

Realistis dengan pendapatan pasangan Anda

Pasangan yang memiliki penghasilan lebih besar harus bisa menyisihkan sebagian uangnya untuk keperluan rumah tangga. Lalu, akan sangat baik kalau Anda bisa membagi-bagi pengeluaran bulanan berdasarkan persentase dari pendapatan masing-masing.

Lebih bijak dengan pengeluaran Anda

“Satu kesalahan yang dibuat oleh beberapa pasangan adalah saling menyalahkan ketika membeli barang dengan nominal yang cukup besar, misalnya melarang pasangan membeli sepatu golf kalau Anda tidak membeli sepatu pesta yang baru,” kata Jenn Mann, seorang psikoterapi di Beverly Hills.

Mann menyarankan untuk menetapkan batasan uang yang bisa mereka habiskan dalam satu minggu. Sebab, hal ini akan terlihat lebih adil untuk kedua belah pihak.

Cari bantuan pihak ketiga

Selalu berakhir dengan perdebatan setiap Anda dan pasangan berdiskusi mengenai keuangan?

Jika kondisinya sudah semakin memanas, mungkin Anda dan pasangan membutuhkan pendapat dari pihak luar, seperti terapis yang bisa membantu dan bisa melihat permasalahan dengan lebih obyektif.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com