Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perhatikan Ini agar Tak Terjebak Beli “Sneakers” Palsu

Kompas.com - 16/01/2017, 15:03 WIB
Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja

Penulis

KOMPAS.com — Seiring dengan berkembangnya mode di Indonesia, popularitas sneakers pun terus berkembang di Tanah Air.

Namun, popularitas ini rupanya juga ditunggangi oleh munculnya berbagai sneakers palsu di pasaran.

Oleh karena itu, salah seorang sneakers head (pencinta sneakers) yang sudah berpengalaman dan memiliki banyak koleksi sneakers, Remon Nessa, memberikan tips untuk membedakan sneakers asli dengan yang palsu.

“Satu yang enggak bisa dibohongin dari sepatu asli adalah kenyamanan. Akan beda (sepatu palsu) dengan sepatu yang asli,” ujar Remon seusai konferensi pers Jakarta Sneakers Day di Jakarta, Jumat (13/1/2017).

Dia melanjutkan, untuk membedakan sneakers asli dengan yang palsu, hal paling penting yang harus diperhatikan adalah bentuk, warna, dan material.

“Pastikan bentuknya sesuai dengan aslinya seperti apa, kemudian warnanya juga. Ini salah satu hal sederhana, misal warna birunya sama atau tidak,” tambahnya.

Kemudian, menurut Remon, ada juga sneakers yang baru bisa diketahui keasliannya ketika disentuh secara langsung.

Hal ini tentu akan terasa dari material yang digunakan pada sepatu tersebut, seperti halnya membedakan kulit asli dengan sintetis, atau bisa juga pada kilauan material karena aspek tersebut tidak bisa dibuat-buat.

Namun, bagi Remon, hal yang tersulit adalah ketika membedakan sneakers palsu dengan kualitas premium. Biasanya sneakers ini dibuat oleh industri rumahan dengan mengambil template dari pabrik di China.

“Di China sendiri, mereka juga membuat sneakers yang sama dengan aslinya, mulai dari material hingga cetakan, yang membedakan adalah tidak dibuat di pabrik,” jelasnya.

Pada intinya, ketika Anda ingin membedakan antara sneakers asli dan yang palsu, hal paling utama yang harus dilakukan adalah menguasai sepatu aslinya terlebih dahulu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com