Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 08/02/2017, 16:11 WIB
Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja

Penulis

 KOMPAS.com – Tren gaya hidup sehat telah menjadi keseharian sejumlah wanita modern di Indonesia.

Olahraga pun menjadi kegiatan yang sudah merebak dari tren menjadi kebutuhan. Menariknya, banyak wanita yang berolahraga dengan riasan wajah agar tetap tampil menawan.

 “Kalau untuk wanita kapanpun harus on kan look-nya, bahkan saat mau gym. Aku selalu menyarankan kita untuk selalu pakai makeup. Tinggal pintar-pintar menyesuaikan look-nya itu seperti apa yang pas untuk gym,” ujar Antania, Product Manager for Makeup L’oreal Paris,  dalam acara #GymProofMakeup dengan L’Oreal Paris Infallible di Jakarta, Selasa (7/2/2017) kemarin.

Dia melanjutkan bahwa pada dasarnya makeup tidak hanya untuk menunjang penampilan, tetapi juga sebagai perlindungan.

Sebab, saat berolahraga baik itu di dalam maupun di luar ruangan, banyak sekali musuh untuk para wanita, misalnya debu, suhu, dan sinar matahari ketika berolahraga di luar ruangan.

Sementara itu, olahraga  dalam ruangan seperti AC dapat membuat kulit wajah menjadi lebih kering.

“Jadi makeup itu pastinya penting sekali, bahkan saat kita sedang berolahraga,” imbuhnya.

Lalu, dalam hal pengaplikasian makeup untuk di dalam dan luar ruangan tidak jauh berbeda.

Namun, lebih kepada tampilan dari makeup itu sendiri seperti misalnya jika di dalam ruangan bisa memilih riasan yang lebih natural, dan sebaliknya lebih bold saat berolahraga di ruang terbuka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com