Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diboikot, Label Putri Donald Trump Malah Laku Keras

Kompas.com - 13/03/2017, 15:05 WIB
Shierine Wangsa Wibawa

Penulis

Sumber Glamour

KOMPAS.com – Semenjak ayahnya, Donald Trump, menjadi Presiden Amerika Serikat, Ivanka Trump tidak henti-hentinya menjadi sorotan publik. Rupanya pemberitaan mengenai Ivanka berbuah manis untuk labelnya yang kontroversial.

Label busana putri Donald Trump ini sempat diboikot dan diputus kontraknya oleh beberapa peritel kenamaan AS karena dianggap tak laku.

Namun, riset pasar terbaru dari Slice Intelligence menunjukkan bahwa penjualan label Ivanka meningkat drastis.

Penjualan di situs belanja Amazon untuk bulan Januari dan Februari misalnya, naik 332 persen bila dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Kemudian, penjualan offline di Macy’s dan Bloomingdale’s juga meningkat, masing-masing 148 persen dan 33 persen.

Sementara itu, peritel online Lyst juga melaporkan pelonjakkan penjualan label Ivanka di situsnya. Dari berada di ranking ke-550 pada bulan Januari, label Ivanka mencapai posisi ke-11 di bulan Februari dengan peningkatan penjualan hampir 3,5 kali lipat.

Bahkan, Abigail Klem selaku Presiden dari label Ivanka menyebut bulan Februari sebagai minggu-minggu terbaik untuk labelnya.

Seorang pengamat label, Eric Scheiffer, berkata kepada CNN Money bahwa penyebab naiknya penjualan label Ivanka adalah kedekatannya dengan Gedung Putih. Alhasil, label Ivanka diasosiasikan dengan keglamoran Amerika Serikat.

Selain itu, banyak wanita yang menganggap Ivanka sebagai aspirasi mereka.

“Dia merepresentasikan inti dari wanita AS yang sukses, seorang ibu, dan cantik. Mereka (para pembeli) juga ingin mendapatkan image tersebut,” ujar Scheiffer.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com