Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Membuat Hari Anda Lebih Produktif

Kompas.com - 25/09/2009, 17:02 WIB

KOMPAS.com - Mungkin Anda masih merasakan atmosfer liburan. Belum bersemangat bekerja. Namun, hal ini bukan menjadi “pembenaran diri” bahwa Anda bisa berleha-leha, kan? Kembalikan produktivitas kerja Anda dengan tips berikut:

1. Rencanakan aktivitas kerja sehari dengan model kurva melengkung
Pandang sehari kerja Anda seperti kurva melengkung. Mulai dengan pekerjaan yang mudah dan menyenangkan di awal hari. Begitu mulai “panas”, selesaikan pekerjaan yang mulai sulit –atau yang biasa Anda hindari. Lakukan pekerjaan yang paling sulit usai makan siang (upayakan makan siang secukupnya saja, jangan terlalu kenyang karena mengakibatkan kantuk), lalu akhiri hari dengan mengerjakan tugas yang tak terlalu memusingkan.

2. Beri penghargaan untuk diri sendiri
Ketika Anda berhasil menyelesaikan jadwal yang padat atau berhasil menuntaskan pekerjaan yang biasanya Anda hindari, berikan penghargaan kepada diri sendiri. Misal, ketika Anda berhasil menyelesaikan presentasi PowerPoint, berikan penghargaan kepada diri Anda dengan membeli kopi latte kesukaan Anda.

3. Prioritaskan tugas yang sudah direncanakan
Ketika tugas-tugas Anda sulit dikontrol, sudah saatnya Anda memilah prioritas. Sudah jelas, sulit untuk bisa menyelesaikan banyak hal dalam sekali gerak. Maka, putuskan mana yang harus cepat diselesaikan, dan mana yang bisa menunggu. Beberapa orang memasang “ranking” untuk mana yang harus cepat diselesaikan dan mana yang bisa menunggu. Siapkan beberapa deadline untuk menyelesaikan masing-masing tugas.

4. Jangan sia-siakan jam istirahat
Bahkan di hari tersibuk Anda, sisihkan waktu untuk beristirahat. Anda mungkin tak memiliki waktu untuk menikmati makan siang yang lama, tapi siapkan waktu untuk bisa menikmati udara di luar kantor Anda. Berada jauh dari meja kerja Anda barang beberapa saat saja sudah cukup membantu, kok. Beristirahat sejenak, misal, pergi ke toko serba ada di seberang  sudah bisa membersihkan pikiran, sekaligus membuat Anda lebih bersemangat. Bahkan, dengan melakukan hal ini bisa membantu Anda mendapatkan ide untuk mencari solusi dari permasalahan.

5. Perencanaan
Siapkan 15 menit di ujung hari untuk merencanakan kegiatan Anda esok hari. Bereskan meja Anda, buang sampah-sampah kecil yang tanpa Anda sadari berserakan di meja. Ambil catatan “to-do” Anda, coret apa saja yang sudah selesai Anda kerjakan hari itu. Buat daftar baru untuk hari esok, supaya besok pagi dimulai dengan rencana yang lebih terorganisir dan produktif.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com