Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Logo Baru GAP Mengecewakan?

Kompas.com - 08/10/2010, 16:31 WIB

KOMPAS.com - Demi melakukan perubahan image, rebranding, atau menyesuaikan diri dengan perkembangan zaman, banyak perusahaan mengubah logo produknya. Retailer pakaian jadi Gap, termasuk yang melakukan langkah ini setelah 20 tahun menggunakan logo yang lama.
Peluncuran logo yang baru ini merupakan bagian dari kampanye modernisasi, yang diperkenalkan di situs Gap awal minggu ini.

Sayang, perubahan logo ini rupanya tidak membuat penggemar dan pengamatnya happy. Tak lama setelah diluncurkan, gelombang kritik muncul dari para desainer logo, publikasi, dan para blogger.

"Membuang logonya yang klasik, dan diketahui semua orang, hanya untuk menunjukkan sesuatu yang ganjil seperti itu, menunjukkan suatu kepanikan brand yang prototipikal," begitu komentar perusahaan desain Brand Channel pada New York Magazine.

Anehnya, toko-toko Gap di Inggris, halaman Facebook, dan lajur alamat di situs belum mencantumkan logo yang baru ini. Sedangkan toko Gap yang berbasis di San Fransisco melalui akun Twitter-nya mengatakan, "Thanks for the logo buzz! After 20 yrs, it’s time for a change. We like the new one, but want to see your ideas." Bila memang sudah meluncurkan logo barunya, untuk apa meminta pelanggannya mengirimkan logo versi mereka?

Tak jelas apakah brand ini akan mempertahankan logo barunya, karena ratusan posting-an yang muncul di Twitter mengatakan bahwa desain baru tersebut buruk, terlalu lembut, bahkan gagal total.

Seorang juru bicara brand ini mengatakan, "Logo yang baru sudah diperkenalkan hari Senin, tapi tanpa suatu peluncuran resmi. Logo akan tampil secara online, dan dalam iklan liburan di Amerika Utara, dan merupakan bagian dari evolusi baru Gap. Kami akan terus melihat bagaimana kelangsungan logo ini, dan terbuka dengan umpan balik pelanggan. Namun, terlalu cepat bila kami harus memberitahu apakah logo ini akan tetap dipakai."

Gap memiliki sekitar 300 toko di Eropa dan Asia, dan merupakan brand paling bernilai ke-84 di dunia. Aset keseluruhan dari brand ini bernilai hampir 4 milyar dollar.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com