Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lebih Semangat Latihan dengan Musik

Kompas.com - 02/05/2012, 19:24 WIB

KOMPAS.com - Saat masuk pusat kebugaran dan mau berlari di treadmill, Anda mungkin sering terdorong semangatnya karena mendengar suara musik yang mengentak. Musik itu sengaja diputar keras-keras oleh pihak pusat kebugaran, dengan tujuan membangkitkan semangat berolahraga.

Ternyata, tindakan ini bukannya tanpa alasan. Studi terbaru telah membuktikan bahwa mendengarkan musik tertentu sambil berolahraga -baik lewat pengeras suara di gym ataupun melalui pemutar musik milik pribadi- dapat membantu Anda berlatih lebih lama dan lebih semangat.

Riset yang dilakukan oleh Profesor Peter Terry, seorang psikolog olahraga dari University of Southern Queensland, Australia, menemukan bahwa komponen tertentu dalam musik memiliki efek psikologis bagi pendengarnya. "Komponen-komponen ini membuat Anda jadi mood berolahraga dan berjuang untuk mencapai target latihan dengan sebaik mungkin," jelas Terry.

Jenis musik yang dipilih oleh setiap orang mungkin akan berbeda. Namun, sebagai panduan utamanya, Terry memberikan beberapa tips berikut dalam menentukan musik yang akan menjadi bagian dari playlist Anda selama berlatih:

* Sesuaikan musik dengan aktivitas latihan yang dijalani, serta efek psikologis yang ingin dicapai. Misalnya, musik yang keras, berirama cepat, dengan sentuhan bas yang menonjol, cocok digunakan untuk menyiapkan Anda sebelum menjalani latihan interval.
* Pertimbangkan intensitas dari aktivitas latihan. Umumnya, Anda akan perlu musik yang lebih cepat ketika berlari pada kecepatan yang tinggi.
* Sesuaikan pilihan musik dengan film atau kenangan tertentu dalam hidup Anda, sehingga semakin semangat berlatih.
* Sesuaikan tempo musik dengan denyut jantung yang ingin dicapai selama sesi latihan.
* Pilih musik dengan lirik yang memberi afirmasi positif, seperti misalnya lagu berbahasa Inggris dengan lirik "keep on running" atau "work your body". Selain itu, pernyataan positif seperti "I believe" juga bisa memberikan motivasi tersendiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com