Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/02/2013, 17:38 WIB

KOMPAS.com - Selebriti Hollywood menjadi salah satu acuan tren dalam berpenampilan. Namun kini bukan hanya sang bintang yang menjadi sumber inspirasi, penampilan anak-anak dari bintang Hollywood juga menjadi perhatian dan menjadi tren terkini.

Salah satu tren yang belakangan berkembang dari anak-anak bintang Hollywood adalah rambut panjang pada anak laki-laki. Sebut saja Angelina Jolie dan Brad Pitt yang membiarkan rambut anak laki-lakinya, Knox, tetap panjang, atau Sarah Jessica Parker yang pernah memangkas rambut panjang anak laki-lakinya James (10), namun sekarang kembali dengan potongan rambut panjang. Kourtney Kardashian juga memilih rambut panjang untuk anak pertamanya berusia tiga, Mason.

Meski banyak selebriti Hollywood lainnya yang menyukai tren rambut panjang ini, nyatanya tak semua orangtua mengikuti tren ini. Komunitas BabyCenter mendapatkan respons atas tren ini. Sebagian ibu menganggap anak laki-laki dengan rambut panjang terlihat lebih menarik dan keren. Sementara banyak juga orangtua yang mengaku tak mengikuti tren rambut panjang pada anak laki-laki ini. Ada yang menganggap rambut panjang hanya milik anak perempuan, dan anak laki-laki tak pantas memiliki gaya rambut ini.

Tren tetaplah tren, bisa saja menjadi sumber inspirasi. Namun pilihan tetap kembali kepada orangtua dan anak-anak itu sendiri, apa yang dirasa nyaman itulah yang akan dipilih.

Bagi orangtua atau anak yang lebih suka tampilan rapi, gaya rambut panjang anak laki-laki yang terkesan "berantakan" tentunya tak sesuai. Atau bagi orangtua yang tak ingin repot mengurus rambut anak, suka yang praktis, sehingga rambut mudah ditata, potongan rambut pendek tentunya lebih jadi pilihan. Tak hanya pada anak laki-laki, anak perempuan berambut pendek pun kerap jadi pilihan karena orangtua juga anak cenderung ingin kepraktisan dalam penampilan.

Bagaimana dengan Anda, lebih suka anak laki-laki berambut pendek atau tertarik mengikuti tren dari kalangan selebriti?

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com