Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Memperat Hubungan dengan Pasangan Lewat Acro Yoga

Kompas.com - 05/12/2013, 09:31 WIB
K. Wahyu Utami

Penulis

KOMPAS.com – Mempererat hubungan asmara antarpasangan ternyata bisa dilakukan melalui latihan Acro Yoga. Tidak percaya? Simak uraian berikut.

Latihan yoga tipe ini membutuhkan rasa percaya yang tinggi satu sama lain, karena memerlukan jalinan hubungan emosi dan batin yang kuat. Acro Yoga merupakan latihan fisik yang memadukan unsur-unsur dari gerakan  yoga, akrobat, kinerja dan seni penyembuhan. Tidak hanya pasangan suami isteri yang cocok melakukan latihan ini, Ibu dan Anak juga bisa mengaplikasikannya.

“Acro Yoga memerlukan rasa percaya akan kemampuan pasangan dalam menompang tubuh satu sama lain, yakni dengan posisi di atas dan di bawah. Maka dari itu, dibutuhkan kepercayaan yang dalam. Manfaat lain dari yoga ini adalah untuk meningkatkan hubungan,” kata kata Arif Senotosa, salah satu praktisi yoga terkenal di Indonesia kepada KompasFemale saat bertemu di acara Namaste Festival, beberapa hari lalu.

Pada posisi ini, yang diatas akan terasa seperti melayang, yang dibawah berfungsi sebagai pendukung yang menahan beban pasangannya, untuk melakukan pose-pose yang artistik. Selain itu, konsentrasi gerakan ini juga memiliki fokus pada penglihatan mata.

Latihan Acro Yoga cocok untuk para pasutri karena dapat memperat hubungan dan menjaga ikatan batin yang kuat. “Perasaan mereka jadi bisa menyatu sama lain. Faktor seperti ini yang harus diperhatikan sehingga mereka tahu satu sama lain,” tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com