Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 08/12/2013, 18:31 WIB
K. Wahyu Utami

Penulis

KOMPAS.com – Sebagai penghasil cokelat terbesar ke-3 di dunia, Indonesia memiliki kualitas buah kakao yang baik, terutama kakao asal Jawa. Oleh karenanya, tak perlu jauh-jauh ke luar negeri untuk mendapatkan rasa cokelat yang lezat. Sebab, Anda sendiri pun bisa membuatnya.

Walau membuat cokelat bukanlah pekerjaan yang mudah, akan tetapi dengan teknik yang benar, Anda bisa mendapatkan cokelat dengan rasa yang nikmat sesuai dengan keinginan Anda.

Axel Sutantio, Director Chocomory menunjukkan bagaimana cara untuk membuat cokelat sendiri di rumah. Yang perlu Anda siapkan adalah lempengan cokelat yang berbentuk batang dan  kacang almond sesuai kebutuhan selera Anda.

Cokelat yang baik itu dilihat dari kandungannya, apakah mengandung banyak gula atau tidak. Jika dikemasan cokelat tertulis 90 persen kandungan, itu berarti kadar gula pada cokelat hanya 10 persen saja, dan cokelat aslinya mengandung 90 persen,” paparnya dalam sesi demo pembuatan cokelat yang berlangsung di Cimory Riverside, Puncak, Jawa Barat, Selasa (26/11/2013).

Ia melanjutkan, yang pertama-pertama Anda lakukan yaitu melumuri loyang dengan cokelat menggunakan kuas. Hal ini dilakukan agar tidak menghasilkan cokelat yang bolong-bolong nantinya.

Setelah loyang dilumuri rata secara menyeluruh, kemudian tuangkan adonan cokelat yang sudah cair ke dalam loyang. Selanjutnya, Anda bisa menambahkan kacang almond atau kacang lainnya sesuai selera Anda.

Sampai disitu, tuangkan kembali cokelat ke dalam adonan guna menutupi kacang almond yang ada didalamnya. Lalu, loyang yang sudah berisikan cokelat dan kacang digoyangkan secara ringan, agar "ruang kosong: didalam adonan menjadi padat oleh cokelat.

Saatnya melakukan skriping, yang merupakan proses pengapian dibagian atasnya, supaya cokelat yang berlebihan tidak terlalu tebal dan menghasilkan bentuk cokelat yang rapi.

Sesudah itu, masukkan loyang berisi cokelat  ke oven untuk dipanggang selama kurang lebih 10-15 menit.

“Dalam membuat cokelat yang sempurnya, Anda harus mempunyai kedekatan emosional dalam melakukannya. Agar rasa yang dihasilkan pun enak.” tandasnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com